TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Profil Mohammed Rashid yang Gantikan Nouri di Bali United

Swasti prapta, tunjukkan performa terbaikmu!

Mohammed Rashid, pemain anyar Bali United. (Baliutd.com)

Tidak mau berlama-lama setelah pengumuman hengkangnya Brwa Nouri, Bali United langsung mendatangkan Mohammed Rashid. Hal ini diumumkan secara resmi melalui akun Instagram Bali United, Jumat (14/7/2023) pagi. Pemain kelahiran Palestina ini didatangkan dari klub Jabal Al-Mukaber asal Palestina.

Selain mengisi slot pemain asing, Rashid memiliki peran yang sama dengan Brwa Nouri yaitu sebagai gelandang bertahan. Seperti apa profil Mohammed Rashid?

Baca Juga: 4 Andalan Bali United Absen Menjelang Kontra Madura United

Baca Juga: Bintang Sepakbola Inggris Lingard di Bali, Tertarik Masuk Bali United?

1. Karir sepak bola Rashid, sempat bermain di Persib Bandung

Mohammed Rashid, pemain anyar Bali United. (Baliutd.com)

Mohammed Rashid memulai karir sepak bola profesionalnya di Palestina, bergabung bersama Hilal Al-Quds. Kemudian memutuskan untuk bermain ke luar Palestina, bergabung dengan klub Al-Jeel, Arab Saudi. Pemilik tinggi 1,83 meter ini bukanlah pemain baru di Liga 1.

Sebelum bergabung bersama Bali United, ia sempat bermain untuk Persib Bandung selama satu musim yaitu pada Liga 1 2021/2022. Ia kemudian memutuskan hengkag ke Mesir untuk bergabung bersama Smouha. Di awal tahun 2023, ia memutuskan kembali ke negaranya, Palestina untuk bergabung bersama Jabal Al-Mukaber.

2. Membawa klubnya juara Liga Palestina

Mohammed Rashid saat memegang trofi juara Liga Palestina 2022/2023. (Instagram.com/moerashid95)

Saat bermain bersama Jabal Al-Mukaber, ia berhasil membawa klubnya tersebut menjuarai West Bank Premier League 2022/2023, Liga kasta tertinggi Palestina. Jabal Al-Mukaber berhasil memastikan kampuin setelah mengalahkan Wadi Al-Nes dengan skor meyakinkan 5-2. Setelah 13 tahun tanpa gelar juara, Jabal Al-Mukaber berhasil menjadi juara musim 2022/2023.

Kualitas Mohammed Rashid memang sepadan untuk menggantikan peran Brwa Nouri di lini tengah. Selain memberikan kontribusi saat klubnya menjadi juara Liga Palestina, ia juga memiliki peran membawa Persib Bandung Raih Runner Up Liga 1 2021/2022. Ketenangan dan passing-pasing akuratnya serta kerjasama dengan Marc Klok mampu mengalirkan bola dengan baik ke pemain depan Persib Bandung.

Verified Writer

Ari Budiadnyana

Menulis dengan senang hati

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya