foto hanya ilustrasi. (Pexels.com/TimaMiroshnichenko)
Jika melihat faktor niat dan tujuan, cracker memiliki niat untuk membobol sistem komputer demi keuntungan pribadi. Para cracker akan masuk ke sistem komputer. Mereka secara sengaja melawan sistem keamanan komputer untuk memperoleh keinginan sendiri.
Setelah proses melawan keamanan komputer itu, mereka mengincar keuntungan dan kepuasan. Cracker atau pembajak merasa puas setelah mereka mampu menunjukkan sistem komputer yang telah dibobol. Sementara, keuntungan lain yang mereka lakukan adalah dengan cara menjual data pribadi yang diperoleh dari proses pembajakan data dalam sistem komputer.
Berbeda dengan cracker, menurut Eric Steven Raymond seorang programmer dan advokat open source, hacker dimaknai sebagai programmer yang pandai. Bagi Raymond, hacker yang baik memberikan solusi atas masalah programming dan “hacking” adalah proses pembuatannya.
Hacker memiliki karakteristik khusus, mereka gemar mempelajari detail sistem dan bahasa pemrograman. Serta saling menghargai dan menikmati hasil hacking orang lain untuk proses belajar, dan perbaikan sistem maupun program.