Tabanan, IDN Times - Harga ayam pedaging di tingkat peternak Tabanan sempat terpukul. Harganya jatuh menyentuh angka Rp7500 per kilogram ayam hidup pada bulan April lalu. Ini membuat banyak peternak ayam pedaging melakukan pembatasan populasi atau tidak melanjutkan usahanya.
Namun saat ini, harga ayam pedaging kembali merangkak naik menjadi Rp25 ribu per kilogram ayam hidup. Meski demikian, diharapkan peternak tidak tergiur dengan harga ini dan melakukan penambahan populasi kandang secara signifikan.