Tabanan, IDN Times - Kasus ini bisa dijadikan sebagai pelajaran besar buat para pembaca. Kalau menginginkan sesuatu, bekerja keraslah tanpa merugikan orang lain dan tetap bertindak positif. Khawatirnya akan seperti Kadek Nanda (20). Warga Desa Delod Peken, Kecamatan Tabanan, Kabupaten Tabanan ini ingin memiliki sepeda motor Yamaha RX Spesial seperti kepunyaan tetangga kosannya.
Namun saking kepenginnya, Kadek Nanda justru mencuri motor tersebut. Akibatnya, Nanda harus menjadi tahanan Kepolisian Sektor (Polsek) Tabanan dan terancam kurungan penjara maksimal 9 tahun.
Sekadar diketahui, Yamaha RS Spesial ini merupakan kendaraan built up, dan biasanya memiliki batok lampu yang klasik.