Ilustrasi tabung oksigen medis (ANTARA FOTO/Novrian Arbi).
Kepala Bidang Penunjang Non Medis RSUD Tabanan, dr Dodi Setiawan, memaparkan RSUD Tabanan menerima pasokan 3.023 meter kubik oksigen cair, Jumat (23/7/2021) lalu. Pada saat itu, dengan penghitungan jumlah pasien yang membutuhkan oksigen, diprediksi menghabiskan dua hari untuk memakai 3.023 meter kubik tersebut hingga Minggu (25/7/2021), atau rata-rata pemakaiannya 1.500 meter kubik per hari.
"Namun ternyata pemakaian oksigen cair bisa bertahan hingga Selasa (27/7/2021) besok," ujar Dodi, Senin (26/7/2021).
Turunnya pemakaian oksigen cair ini terindikasi karena menurunnya pasien COVID-19 yang dirawat di RSUD Tabanan. Selama satu minggu ke belakang, rata-rata pasien yang dirawat sekitar 70 pasien.
"Tetapi sekarang turun menjadi 60 pasien, sehingga pemakaian oksigen cair juga ikut menurun," paparnya.
Pasokan oksigen cair sendiri rencananya akan kembali ditambah hari ini (26/7/2021).
"Info mau diisi hari ini. Saat ini oksigen cair sedang dalam perjalanan dari Banyuwangi. Singgah ke RSUD Buleleng baru infonya ke RSUD Tabanan," tambah Dodi.