Karangasem, IDN Times - Seorang anak perempuan berusia delapan tahun berinisial NMRW, warga Desa Labasari, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, meninggal dunia Rabu lalu, 7 Januari 2025. Anak tersebut diduga terpapar rabies setelah mengalami kontak dengan anjing liar sebulan sebelumnya. Ia tidak langsung mendapatkan Vaksin Anti Rabies (VAR), karena tidak diajak berobat ke puskesmas oleh orangtuanya.
"Waktu digigit, korban tidak langsung diajak berobat ke puskesmas sehingga tidak mendaparkan vaksin anti rabies," ujar Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Karangasem, I Gusti Bagus Putra Pertama, Jumat (9/1/2025).
