Tabanan, IDN Times - Jalan nasional Denpasar–Gilimanuk tepatnya di Banjar Meliling Kawan, Desa Meliling, Kecamatan Kerambitan, amblas. Jalan tersebut diduga jebol karena curah hujan tinggi yang mengguyur Tabanan beberapa hari terakhir. Selain itu di bawah jalan terdapat lubang yang menjadi sarang alu atau kadal.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Bidang Bina Marga yang juga Sekretaris Dinas PUPRPKP Kabupaten Tabanan, I Gede Partana, membenarkan adanya kerusakan tersebut. Ia menyatakan petugas sudah turun langsung ke lokasi untuk melakukan pengecekan awal. Pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) untuk tindakan lebih lanjut.
