Senderan jebol di Kecamatan Marga (Dok.IDNTimes/BPBD Tabanan)
Hujan deras yang mengguyur Tabanan pada Minggu, 6 Juli 2025, juga menyebabkan jebolnya senderan sepanjang 20 meter di Banjar Dinas Bajera Pegebegan, Desa Bringkit Blayu. Akibatnya, tembok penahan milik I Gusti Ngurah Nyoman Oka Sumendra (34) roboh, dan menimpa rumah milik I Gusti Putu Eli Subagiarta (65) dengan estimasi kerugian mencapai Rp20 juta.
Menanggapi laporan ini, TRC Regu 2 BPBD Tabanan langsung bergerak ke lokasi untuk melakukan assessment dan penanganan awal. Tim juga membawa perlengkapan pendukung untuk meninjau dampak kerusakan secara langsung.
“Begitu menerima laporan dari perangkat desa, TRC kami segera turun ke lokasi. Kami lakukan pendataan awal dan berkoordinasi dengan pihak desa agar penanganan darurat bisa segera dilaksanakan, sembari memantau potensi risiko susulan,” ujar Giri.
Giri mengimbau warga untuk tetap waspada terhadap potensi bencana hidrometeorologi seperti banjir, pohon tumbang, dan longsor, khususnya selama musim penghujan.
“Warga dapat segera melapor ke layanan darurat BPBD jika terjadi kondisi darurat melalui nomor (0361) 811171 atau melalui kanal media sosial resmi BPBD Kabupaten Tabanan,” jelasnya.