Klungkung, IDN Times - Warga Dusun Anjingan, Desa Getakan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung biasanya mulai ramai menyiapkan keperluan upacara untuk menyambut Hari Raya Galungan. Namun suasana itu terasa berbeda, pada Minggu (16/11/2025) pagi. Warga dihebohkan oleh penemuan jenazah lanjut usia (lansia) terlungkup di kamar mandi.
Lansia itu bernama I Nengah Supat (72), seorang buruh yang tinggal sendirian di rumahnya Dusun Anjingan. Ia selama ini memilih tetap tinggal di kampung, meski anak dan menantunya bekerja di Kota Denpasar.
"Jenazah pertama kali ditemukan oleh anaknya yang kebetulan pulang kampung untuk persiapan Galungan," ujar Kasi Humas Polres Klungkung, Iptu I Dewa Komang Alit Purnawibawa, Minggu (16/11/2025).
