Kegiatan Bareskrim Polri di Bali. (IDN Times/Ayu Afria)
Kegiatan ini juga merupakan rangkaian kegiatan Rapat Kerja Teknis (Rakernis) Bareskrim Polri yang dilaksanakan pada 7-9 Juni 2022. Pelaksanaan Rakernis di Bali ini merujuk kepada arah kebijakan pemerintah yang mengharapkan kondisi ekonomi dan pariwisata Bali segera pulih. Termasuk melalui penyelenggaraan-penyelenggaraan kegiatan yang mulai dipusatkan di Bali.
“Saya yakin kegiatan ini akan terus dilakukan. Karena minggu depan dari Baharkam akan melaksanakan Rakernis di Bali juga. Artinya bahwa program pemulihan ekonomi nasional dari pemerintah masih ada tahun ini,” terangnya.
Menurut Komjen Agus Andrianto, melalui Rakernis ini Bareskrim Polri berupaya memberikan kontribusi bagi percepatan pemulihan ekonomi nasional.