Karangasem, IDN Times - Kilatan petir menyambar bangunan Meru Tumpang 9 di Pura Pedharman Sira Arya Gajah Para. Desa Besakih, Kecamatan Rendang, Kabupaten Karangasem, Minggu (11/1/2026) siang.
Sambaran petir itu memicu kobaran api yang dalam hitungan menit melalap seluruh bagian atap bangunan suci tersebut.
Bangunan meru setinggi sekitar 18m (meter) itu sebenarnya masih dalam tahap pembangunan. Progres pembangunannya telah mencapai 90 persen, tapi kini rata dengan tanah karena kebakaran.
Dari keterangan saksi, petir menyambar tepat di bagian puncak meru, lalu api langsung menyebar cepat karena atap dan rangkanya terbuat dari kayu dan ijuk.
“Bangunan itu masih dalam tahap pengerjaan. Saat hujan deras, tiba-tiba petir menyambar dan langsung muncul api,” kata Kapolsek Rendang, Kompol I Made Berata.
