Nelayan Asal Banyuwangi Hilang Saat Melaut di Pantai Muaya Bali

Semoga segera ditemukan

Badung, IDN Times - Seorang nelayan asal Banyuwangi, Jawa Timur, bernama Andi (33) dikabarkan hilang di Pantai Muaya dan masih dalam pencarian tim Badan Search and Rescue Nasional (Basarnas) Bali, pada Rabu (26/8/2020). Ia dilaporkan hilang setelah lama tidak kembali dari jam biasanya selesai melaut.

Baca Juga: Dicatat! Denda Rp100 Ribu Bagi Warga di Bali yang Tidak Memakai Masker

1. Nelayan tersebut belum kembali dari melaut

Nelayan Asal Banyuwangi Hilang Saat Melaut di Pantai Muaya BaliIDN Times/Irma Yudistirani

Menurut keterangan Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali), Gede Darmada, Andi pergi melaut naik sampan dua katir dari Pantai Muaya, sejak Selasa (25/8/2020) pukul 16.00 Wita. Namun hingga berita ini diturunkan, ia belum kembali.

"Menurut informasi dari rekan korban, biasanya ia sudah merapat di pesisir pantai kurang lebih pukul 08.00 Wita, namun dua jam setelahnya belum juga terlihat," terangnya.

2. Diperkirakan posisinya berada di barat daya Pura Uluwatu

Nelayan Asal Banyuwangi Hilang Saat Melaut di Pantai Muaya BaliUnsplash.com/syedhadi16

Basarnas Bali menerima laporan itu pada pukul 12.47 WITA. Dari informasi yang diperoleh, diperkirakan Andi berada di barat daya Pura Uluwatu dengan ciri-ciri sampannya berwarna putih bergaris biru.

"Diperkirakan posisinya berada di barat daya Pura Uluwatu, Kabupaten Badung," ungkapnya.

Sebanyak tujuh orang tim SAR menggunakan Rigid Inflatable Boat (RIB) berangkat dari dermaga pasir Pelabuhan Benoa untuk melakukan penyisiran ke arah target.

3. Petugas menduga Anndi mengalami masalah di bagian mesinnya

Nelayan Asal Banyuwangi Hilang Saat Melaut di Pantai Muaya BaliDok.IDN Times/Istimewa

Darmada melanjutkan, kemungkinan besar mesin sampan yang digunakan nelayan tersebut mengalami masalah, hingga korban belum juga kembali. Selain upaya pencarian, Basarnas Bali dan tim SAR gabungan terus berkoordinasi dengan unsur SAR terkait serta nelayan setempat.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya