7 Hal Normal yang Sering Dianggap Egois, Jangan Asal Menilai

Punya keputusan yang berbeda bukan berarti kamu egois

Penulis: Community Writer, Ni Made Vera Yuni Artini

Berbicara tentang egois, hal pertama yang akan terbayangkan adalah sikap seseorang yang selalu mementingkan diri sendiri dan cenderung tidak peduli dengan nasib orang lain. Apakah kamu pernah bertemu orang seperti ini?

Namun, bukan berarti kita gak boleh mementingkan diri sendiri. Seringkali saking takutnya dicap egois, kamu terus mengikuti kata orang lain dan selalu berusaha untuk menyenangkan semua orang.

Nyatanya ada beberapa hal yang sebenarnya normal, tapi sering dianggap sebagai egois karena punya keputusan yang berbeda dari orang lain. 

Supaya gak salah paham, kamu harus bisa membedakan antara egois dan self love alias mencintai diri sendiri. Berikut ini penjelasan mengenai tujuh hal normal yang sering dianggap egois.

Baca Juga: 5 Tindakan yang Tidak Boleh Diputuskan Terburu-buru

1. Gak bisa memenuhi permintaan tolong dari orang lain

7 Hal Normal yang Sering Dianggap Egois, Jangan Asal Menilaiilustrasi perempuan duduk (pexels.com/Tim Douglas)

Apakah kamu pernah bersalah karena gak bisa memenuhi permintaan tolong dari orang lain? Jika iya, ini adalah hal yang wajar. Niatmu memang ingin menolong, tapi apa daya kamu belum bisa banyak membantu.

Gak jarang sikap ini sering dianggap egois. Jadi jika kamu berada di posisi ini, jangan terus menyalahkan diri sendiri ya. Ingat, semua orang mempunyai kemampuan dan batasannya masing-masing.

2. Self reward untuk diri sendiri

7 Hal Normal yang Sering Dianggap Egois, Jangan Asal Menilaiilustrasi perempuan belanja (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Self reward adalah istilah yang sering diucapkan untuk menghargai dan memberikan apresiasi kepada diri sendiri ketika meraih suatu pencapaian. Namun, gak sedikit yang menganggap hal ini sebagai sikap egois karena terkesan memanjakan diri.

Padahal self reward gak harus kamu lakukan dengan sesuatu yang mahal, kok. Self reward juga bisa kamu lakukan dengan cara sederhana seperti refreshing ke tempat favorit, menjalani hobi, atau membeli makanan kesukaan.

Ini juga sebagai bentuk mencintai diri sendiri untuk memotivasi dan menghargai setiap usaha yang telah kamu lakukan. Tetapi yang penting, jangan sampai berlebihan dan tetap membuat batasan, ya!

Baca Juga: 6 Etika Menjaga Privasi Orang, Apalagi Kamu Sudah Dipercaya

3. Memilih teman dalam bergaul

7 Hal Normal yang Sering Dianggap Egois, Jangan Asal Menilaiilustrasi berkumpul kemah (pexels.com/Kindel Media)

Sejak kecil selalu diajarkan untuk tidak memilih-milih teman. Hal ini bertujuan agar kamu gak membeda-bedakan teman dari segi ekonomi atau latar belakangnya. Meski begitu, kamu juga memiliki hak untuk memilih teman dalam bergaul. Sebenarnya ini juga termasuk hal normal yang sering dianggap egois.

Padahal memilih teman dalam bergaul di sini maksudnya agar kamu bisa tahu mana teman yang benar-benar peduli denganmu, dan mana yang tidak. Tanpa disadari, teman-teman terdekat sangat memengaruhi cara pandangmu.

4. Menolak ajakan teman keluar karena ingin istirahat di rumah

7 Hal Normal yang Sering Dianggap Egois, Jangan Asal Menilaiilustrasi perempuan duduk (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Ini seringkali terjadi ketika kamu gak enak menolak ajakan teman untuk keluar rumah. Sedangkan kamu sangat kelelahan setelah bekerja dan butuh waktu untuk istirahat di rumah. Sebenarnya ini adalah hal yang normal, tapi sering dianggap egois.

Padahal kamu hanya perlu mengatakan yang sebenarnya. Bahwa kamu butuh istirahat pada saat itu juga, dan bisa merencanakan untuk keluar bersama di waktu lain. Teman yang baik tentu akan mengerti kondisimu tanpa perlu menganggap kamu egois.

5. Mengakhiri hubungan yang toxic

7 Hal Normal yang Sering Dianggap Egois, Jangan Asal Menilaiilustrasi pasangan bertengkar (pexels.com/Alex Green)

Mengakhiri sebuah hubungan yang toxic adalah hal yang normal dilakukan. Meski begitu,  masih saja ada orang yang mengganggap sikap ini egois. Padahal melanjutkan hubungan toxic malah akan membuatmu semakin terjebak dalam hubungan yang gak sehat dan akhirnya merugikan diri sendiri.

Hubungan toxic yang dimaksud adalah jika kamu merasa tertekan selama menjalani hubungan dengan pasangan, dan perilakumu selalu dikontrol atau bahkan selalu menjadi pelampiasan atas kemarahan . Jika sudah seperti ini, apa lagi yang harus dipertahankan? 

Jangan menyiksa diri karena terlalu berharap dia akan berubah. Pasangan yang baik seharusnya bisa saling menghargai satu sama lain, dan tidak menyakiti pasangannya. Jadi bukan hal yang egois jika kamu keluar dari hubungan yang toxic. Kamu juga berhak mendapat pasangan yang lebih baik lagi.

6. Memiliki keputusan yang berbeda dari orang lain

7 Hal Normal yang Sering Dianggap Egois, Jangan Asal Menilaiilustrasi dua orang duduk (pexels.com/Keira Burton)

Hal normal selanjutnya tapi sering dianggap egois adalah memiliki keputusan yang berbeda dari orang lain. Padahal, egois akan terjadi jika kita memaksa orang lain untuk mengambil keputusan yang tidak mereka inginkan, dan tanpa banyak pertimbangan.

Pada dasarnya setiap orang memiliki kebebasan untuk berpendapat dan mengambil keputusan. Asalkan keputusan yang kamu ambil gak merugikan orang lain. Selain itu, kamu juga harus bisa membedakan antara keputusan pribadi dan umum yang melibatkan banyak orang. Sehingga kamu bisa mengambil keputusan dengan lebih bijak.

7. Pasangan yang memutuskan untuk tidak memiliki anak setelah menikah (Childfree)

7 Hal Normal yang Sering Dianggap Egois, Jangan Asal Menilaiilustrasi pasang pengantin (pexels.com/Pixabay)

Apakah sebelumnya kamu pernah mendengar istilah childfree? Istilah ini artinya seseorang atau pasangan yang memutuskan untuk memilih tidak memiliki anak. Bagi yang baru mengenal istilah tersebut mungkin cukup kaget ya, dan menganggapnya sebagai sikap yang sangat egois. Karena seseorang yang menikah umumnya menginginkan anak.

Jika keputusan itu diambil oleh kedua belah pihak, maka hal ini bukanlah sikap yang egois.

Pasangan yang memutuskan untuk childfree tentunya sudah mempertimbangkan banyak hal dengan sangat matang. Ada berbagai alasan yang membuat mereka mengambil keputusan ini dan harus kamu hargai.

Nah, itu tadi beberapa hal yang sebenarnya normal tapi masih sering dianggap egois. Ternyata gak semua hal yang mementingkan diri sendiri bisa dianggap egois. Kamu juga perlu menciptakan rasa nyaman untuk diri sendiri, asalkan tetap menjaga perilaku agar tidak merugikan orang lain.

Apakah kamu juga setuju dengan penjelasan di atas atau punya pendapat yang berbeda? Silakan share di kolom komentar ya.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya