TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Makna Ungkapan Jangan Menaruh Semua Telurmu di 1 Keranjang

Sangat relate dengan kehidupan sehari-hari, lho

ilustrasi memegang sekeranjang telur (pexels.com/Olia Danilevich)

Sering mendengar ungkapan “Jangan menaruh semua telurmu di satu keranjang"? Banyak sekali influencer yang sering menyebutkan peribahasa itu di berbagai kesempatan. Jadi kalimat ini kemungkinan sudah tidak asing lagi terdengar di telinga kamu.

Namun, apakah kamu benar-benar mengetahui makna di balik ungkapan populer ini? Nah, agar kamu tidak kebingungan lagi, yuk, pahami maknanya melalui ulasan di bawah ini, dilansir dari poemanalysis.com dan english-grammar-lessons.com.

Baca Juga: 5 Ciri Kritik Positif, Bisa Jadi Bahan Introspeksi Diri

Baca Juga: Meski Hidup Penuh Tantangan, Ini 5 Cara Tetap Damai dan Tenang 

1. Kamu bisa kehilangan segalanya sekaligus, minimalkan risiko

ilustrasi tertekan (pexels.com/Antoni Shkraba)

Coba bayangkan ketika kamu meletakkan semua telur ke dalam satu keranjang yang sama. Karena telur memiliki kulit yang rentan pecah, ketika kamu menjatuhkan keranjang itu, maka semua telur akan pecah dalam sekejap.

Meletakkan semua rencana dalam satu tempat yang sama akan berisiko lebih besar. Kamu bisa kehilangan semua yang telah kamu perjuangkan dengan susah payah secara sekaligus. Untuk itu, meletakkan rencana pada beberapa opsi akan meminimalkan risiko ini.

2. Jangan hanya berkomitmen pada satu ide saja

ilustrasi berpikir (pexels.com/Thirdman)

Apakah kamu sempat berpikiran untuk keluar dari pekerjaan dan mempertaruhkan semua uangmu untuk melakukan satu bisnis? Ini adalah contoh melakukan segalanya untuk satu keranjang atau dalam hal ini satu peluang.

Jika bisnis ini pada akhirnya tidak berhasil, kamu justru akan semakin lebih buruk dibanding sebelumnya. Akan lebih baik jika uang yang kamu simpan ini kamu rentangkan dalam banyak pilihan, ya.

3. Pertimbangkan segala pilihan secara hati-hati

ilustrasi berjalan (unsplash.com/Frank Busch)

Pada hakikatnya ungkapan ini mengajarkan kamu untuk lebih bijak memanajemen risiko. Pertimbangkan segala pilihan hidup lebih hati-hati, sehingga kamu akan memiliki banyak kemungkinan jalan menuju kesuksesan.

Ungkapan ini juga memperingatkan kamu untuk tidak memfokuskan semua upaya pada satu jalan saja. Apalagi, jika risiko yang diambil tidaklah realistis. Ketika memilih jalan yang salah, kamu akan kehilangan segalanya.

4. Memaksimalkan berbagai peluang yang ada

ilustrasi berpikir (pexels.com/Tima Miroshnichenko)

Memasukkan telur ke dalam beberapa keranjang dan memberikan sebagian keranjang itu kepada orang lain untuk dibawa, sebaiknya kamu lakukan untuk memaksimalkan peluang yang ada. Setidaknya beberapa telur akan tetap utuh jika sewaktu-waktu ada yang jatuh dan pecah.

Memfokuskan semua upaya pada satu kemungkinan hasil dan mengesampingkan kemungkinan lainnya akan memberi risiko kehilangan segalanya. Ingat, kamu tidak hanya hidup untuk hari ini. Namun, kamu juga memiliki hari esok yang harus kamu jaga.

Verified Writer

Agata Melinda Kristi

Let's take and give positive energy only, setuju?

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya