7 Cara Menghadapi Orangtua Toxic, Jangan Takut Ya!

Anak juga punya hak untuk bicara

Memiliki orangtua yang toxic memang tidak menyenangkan. Apalagi ketika orangtua tidak pernah memberikan dukungan dan kepercayaan kepada anak. Hubungan seperti ini tentunya juga tidak akan sehat untuk perkembangan dan pertumbuhan karakter anak. 

Apabila kondisi itu terus menerus terjadi, apa yang harus dilakukan? Dalam hal ini, anak bisa mengambil beberapa tindakan sehingga tidak terkungkung dalam kondisi itu dalam jangka waktu yang lebih lama. Nah, berikut 7 cara untuk menghadapi orangtua yang toxic:  

Baca Juga: 5 Alasan Mantan Masih Sering Chat Kamu, Coba Tetap Jaga Jarak

1. Cobalah untuk bicara dari hati ke hati

7 Cara Menghadapi Orangtua Toxic, Jangan Takut Ya!ilustrasi seorang ibu berdiskusi dengan anak(Pexels.com/Ketut Subiyanto)

Hubungan yang sehat dapat tercipta ketika komunikasi dapat terjalin dengan baik. Terutama komunikasi antara anak dan orangtua. Jika kamu sedang menghadapi kondisi hubungan yang tidak sehat dengan orangtua, cobalah untuk bicara dari hati ke hati. 

Jangan takut untuk menyampaikan apa yang sedang kamu rasakan dan pikirkan. Begitupun sebaliknya dengan orangtua. Sebelum proses penyampaian ini terjadi, buatlah kesepakatan bahwa tidak akan ada yang menghakimi perasaan masing-masing. Hal ini untuk menghindari pertengkaran yang tidak diinginkan. 

2. Bersikap tegas kepada orangtua

7 Cara Menghadapi Orangtua Toxic, Jangan Takut Ya!ilustrasi ibu dan anak sedang berdiskusi(Pexels.com/Yan Krukov)

Cara kedua yang bisa dilakukan adalah bersikap tegas. Artinya, kamu bisa memutuskan hal apa yang benar dan yang tidak benar untuk dirimu sendiri dan orangtua. Sebagai contoh, apabila ada arahan orangtua yang menurut kamu tidak baik, beranilah untuk menolaknya.

Walaupun kamu adalah anak, bukan berarti kamu harus menuruti semua permintaan orangtua. Tapi ingat, sampaikan penolakan tersebut dengan baik dan berikan penjelasannya, sehingga orangtua dapat memahaminya. 

3. Sadari bahwa semuanya bukan kesalahan kamu

7 Cara Menghadapi Orangtua Toxic, Jangan Takut Ya!ilustrasi wanita sedang melihat cermin(Pexels.com/Pavel Danilyuk)

Pada dasarnya, manusia akan tumbuh sesuai dengan lingkungan di sekitarnya. Termasuk apabila seorang anak tumbuh dengan pola asuh orangtua yang toxic. Hal inipun akan memengaruhi kepribadian anak tersebut. 

Oleh karena itu, sebagai anak, penting bagi kamu untuk menyadari bahwa perilaku orangtua tersebut bukanlah kesalahan kamu. Dengan begitu, tentunya kamu akan tahu langkah apa yang harus diambil untuk menghadapi situasi yang ada. 

4. Beranilah untuk berkata tidak

7 Cara Menghadapi Orangtua Toxic, Jangan Takut Ya!ilustrasi dua wanita sedang adu argumen(Pexels.com/Liza Summer)

Sebagai seorang anak, sudah menjadi kewajiban untuk mematuhi perintah orangtua. Meskipun begitu, seorang anak juga berhak menyampaikan pendapatnya jika perintah tersebut tidak patut untuk dituruti. 

Oleh karena itu, tidak ada salahnya bagi kamu untuk berani mengatakan tidak kepada orangtua terkait perintah yang mereka sampaikan. Selain untuk melindungi diri sendiri, tentunya hal ini bisa menyadarkan orangtua bahwa tidak semua ucapan mereka wajib diikuti. 

5. Memilah apa yang harus diceritakan kepada orangtua

7 Cara Menghadapi Orangtua Toxic, Jangan Takut Ya!ilustrasi ibu dan anak sedang bercerita(Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Jika kamu sebagai anak sudah mulai menyadari pola asuh orangtuamu yang sangat toxic, sebaiknya kamu perlu memilah hal apa yang harus diceritakan kepada mereka. Orangtua yang toxic memiliki sifat yang cukup egois, hal ini akan sangat sulit untuk mereka cerna dalam pikiran karena tidak sesuai dengan yang mereka bayangkan dan harapkan. 

Jadi, pastikan kamu menceritakan hal yang menurutmu pantas saja untuk mereka dengar. Hindari hal-hal yang bisa mengundang emosi mereka ya. 

6. Mencari support system

7 Cara Menghadapi Orangtua Toxic, Jangan Takut Ya!ilustrasi mendapatkan support system dari lingkungan external(Pexels.com/Leah Kelley)

Pola asuh orangtu yang toxic, dapat menimbulkan dampak yang buruk untuk dirimu sendiri. Seperti halnya kamu merasa tertekan dan tidak percaya diri terhadap mimpi atau keputusan yang kamu ambil. 

Jika sudah seperti ini, artinya kamu perlu mencari support system untuk membangkitkan kembali rasa percaya dirimu, percaya akan mimpi-mimpimu dan mendukung keputusan yang kamu ambil. Meskipun support system tersebut tidak kamu temukan dalam keluarga atau lingkungan internal, tetapi kamu tetap bisa menemukan hal tersebut dari lingkungan external.

7. Sadari batasan antara anak dan orangtua

7 Cara Menghadapi Orangtua Toxic, Jangan Takut Ya!ilustrasi ibu dan anak sedang bersama(Pexels.com/Andrea Piacquadio)

Kita harus sadar bahwa orangtua dan anak adalah individu yang terpisah. Meskipun secara umum kedekatan orangtua dan anak memang harus terjalin, tapi perlu disadari mengenai batasan antara anak dan orangtua. 

Orangtua perlu menyadari bahwa ketika seorang anak sudah memasuki usia dewasa, artinya perlu memberikan kepercayaan penuh terhadap anak. Selain itu, orangtua perlu sadar bahwa mereka tidak bisa menuntut seorang anak untuk selalu mengikuti perintah mereka.

Nah itu 7 cara menghadapi orangtua yang toxic. Semoga bermanfaat ya.  

Srikandy Indah Karina Photo Community Writer Srikandy Indah Karina

Hello! welcome to my page where I share my creative journey here✨ I am a full time dreamer and am in the process of creating my dream life. Enjoy readers!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ni Ketut Sudiani

Berita Terkini Lainnya