5 Tips Menata Sofa Agar Lebih Estetik, Auto Nyaman

Ruang tamu kamu juga akan menjadi POV yang cantik

Sofa merupakan furnitur yang wajib ada di ruang tamu. Pada umumnya, sofa berfungsi sebagai tempat duduk maupun tempat bersantai. Karena bentuknya yang besar, sofa seringkali memengaruhi tampilan ruangan secara keseluruhan. Sehingga penting untuk menata sofa agar terlihat nyaman dan menarik.

Ada beberapa cara untuk menata sofa agar terlihat estetik dan tetap nyaman. Simak tipsnya berikut ini.

Baca Juga: 5 Ide Dekorasi Kamar Tidur ala Vila di Bali, Berasa Liburan

Baca Juga: 5 Fakta Unik Bunga Jepun Bali, Banyak Fungsi dan Manfaat

1. Dekorasi dengan bantal

5 Tips Menata Sofa Agar Lebih Estetik, Auto NyamanBantal-bantal yang bisa digunakan untuk hiasan sofa (Unsplash.com/DESIGNECOLOGIST)

Agar sofa tidak terlihat kosong, yang pertama bisa kamu lakukan adalah menambahkan bantal sofa sebagai hiasannya. Bantal ini bisa memperbarui sofa yang polos, dan menambah percikan warna atau pola pada ruang tamu.

Kamu bisa memilih motif sarung bantal sesuai keinginan, seperti model rajut tebal, kain linen polos, atau gambar tertentu. Kamu bisa menambahkan lebih dari 1 bantal, dan menggunakan warna atau motif sarung bantal yang berbeda.

2. Menggunakan selimut tipis

5 Tips Menata Sofa Agar Lebih Estetik, Auto NyamanSelimut juga bisa digunakan di sofa (Unsplash.com/Jort Hoekstra)

Memberikan selimut tipis pada sofa akan membuatnya semakin menarik. Selimut ini bisa berfungsi untuk membuat sofa semakin nyaman saat ditempati. Selain itu, balutan selimut juga bisa menambahkan semburat warna yang berbeda pada sofa. Kamu bisa meletakkan selimut di atas sofa, atau di satu sisi lengan sofa untuk menciptakan kenyamanan.

3. Meletakkan tanaman hias

5 Tips Menata Sofa Agar Lebih Estetik, Auto NyamanMenghadirkan suasana alam di ruang tamu juga bisa (Unsplash.com/Sidekix Media)

Tanaman hias juga bisa memberikan kesan menarik dan estetik pada sofa. Tanaman ini bisa diletakkan di samping sofa atau meja depan sofa. Kamu bisa memilih tanaman berukuran sedang hingga besar untuk diletakkan di bagian samping, atau tanaman kecil dalam pot cantik yang bisa kamu letakkan di meja depan sofa.

Tanaman ini bisa berfungsi untuk mempercantik tampilan sofa, serta memberikan kesan sentuhan alam di dalam ruang tamu.

4. Mengatur pencahayaan

5 Tips Menata Sofa Agar Lebih Estetik, Auto NyamanLampu di samping sofa bisa menambah pencahayaan yang bagus (Unsplash.com/Becca Tapert)

Menambah pencahayaan di sisi sofa akan membantu meningkatkan penampilan. Kamu bisa menempatkan lampu meja di kedua sisi samping sofa, atau satu sisi saja. Lampu meja ini akan menghasilkan cahaya yang sempurna untuk duduk bersantai atau membaca.

Selain itu, kamu juga bisa menggunakan lampu lantai yang bisa diletakkan di sudut sofa. Hal ini akan membantu menerangi ruangan serta menarik perhatian ke sofa.

5. Menambah karpet di bawahnya

5 Tips Menata Sofa Agar Lebih Estetik, Auto NyamanKarpet yang bisa ditambahkan di bawah sofa atau di depannya (Unsplash.com/Yehleen gaffney)

Karpet menjadi cara terbaik untuk menambah tekstur atau pola pada ruang tamu. Selain itu, karpet juga bisa melengkapi tampilan sofa dan bantal yang lebih menarik. Kamu bisa memilih warna monokrom atau karpet berwarna dengan desain yang mencolok. Selain itu, kamu juga bisa memilih karpet berukuran besar yang bisa diletakkan dengan diselipkan di bawah sofa atau diletakkan di depan sofa. Karpet juga bisa digunakan sebagai tempat untuk duduk, lho.

Itulah beberapa cara menghias sofa yang bisa kamu lakukan di rumah. Sekarang ruang tamu kamu akan terlihat semakin menarik dan estetik, deh.

Natalia Indah Kartikaningrum Photo Community Writer Natalia Indah Kartikaningrum

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya