TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Cara Menghilangkan Noda Krayon di Tembok, Gampang kok!

Jangan takut kotor, biarkan anak berkreasi

Ilustrasi anak memegang krayon (pexels.com/srinivas bandari)

Tembok kotor adalah hal lumrah jika kamu memiliki anak kecil di rumah. Coretan pensil, warna-warni krayon, hingga kotoran tangan. Semua ini memang bisa menganggu keindahan, tetapi ada nilai lebih yang diperlihatkannya, yaitu kreativitas. Karena itu, janganlah mengeluh jika tembokmu kotor, kamu bisa membersihkannya dengan mudah.

Noda krayon bisa dihilangkan dengan bahan pembersih alami maupun yang ada di pasaran. Kuncinya hanyalah kamu harus sabar dan memahami bahwa anak membutuhkannya untuk berkembang. Urusan tembok yang kotor, bisa dipecahkan dengan cara-cara berikut ini.

Dilansir dari Reader’s Digest dan Thespruce.co, inilah 5 cara membersihkan noda krayon di tembok.

Baca Juga: 6 Area di Rumah yang Sering Lupa Dibersihkan, Sarangnya Debu

Baca Juga: 8 Alat Dapur yang Bisa Dibersihkan Lemon, Auto Kinclong!

1. Menggunakan baking soda

Ilsutrasi anak dan krayon(pexels.com/Eren Li)

Baking soda merupakan pembersih alternatif yang efektif untuk mengatasi berbagai noda, termasuk krayon. Ambil lap basah dan celupkan ke baking soda, kemudian gosokkan ke noda krayon.

Untuk noda yang lebih besar, kamu juga bisa membuat pasta dari tiga bagian baking soda dan satu bagian air. Gunakan sikat gigi untuk mengoleskan pasta ke tembok dan sikat dengan gerakan memutar. Bersihkan sisa-sisanya dengan lap basah, sekaligus memeriksa apakah noda sudah hilang atau belum.

2. Perpaduan cuka dan sabun cuci piring

Ilustrasi sabun cuci piring (pexels.com/Karolina Grabowska)

Cara kedua adalah dengan menggunakan cuka dan sabun cuci piring. Kedua kombinasi ini amat efektif membersihkan noda krayon di tembok karena sifat kandungannya. Sabun cuci piring akan membantu melonggarkan rekatan krayon pada dinding, dan asam asetat cuka membantu memecah pigmen serta ikatan lilin pada krayon.

Pertama, kamu perlu membuat campuran dari 1 cangkir air hangat, 1 cangkir cuka, dan 2 sendok teh sabun cuci piring. Aduk ketiga bahan hingga tercampur rata. Celupkan lap lembut ke dalam campuran, lalu gosok noda krayon di tembok. Lakukan secara hati-hati ya agar tidak sampai merusak cat dinding.

3. Pasta gigi

Ilustrasi pasta gigi (pexels.com/Karolina Grabowska)

Wah, kok pasta gigi bisa digunakan untuk membersihkan noda krayon pada tembok ya? Tentu saja bisa. Odol atau pasta gigi memiliki daya abrasif yang bisa melepaskan noda dari bahan lainnya. Selain itu, pemakaiannya juga aman buat si kecil karena pasta gigi sama sekali tidak beracun.

Gunakan pasta gigi nongel, kemudian semprotkan langsung pada noda krayon. Gosoklah menggunakan sikat gigi bekas atau lap bersih, kemudian bilas dengan lap basah. Jika masih ada sisa noda, maka ulangi langkah tersebut sekali lagi.

4. Mayones

Ilustrasi mayones (pixabay.com/Hans)

Jika tidak memiliki ketiga bahan di atas, kamu juga bisa menggunakan mayones, lho. Kandungan lemak pada mayones mampu memecah dan menghilangkan lilin krayon. Cara menggunakannya pun gampang. Cukup oleskan saus dingin ini ke noda krayon, gosok atau usap hingga seluruh bagian noda tertutupi. Diamkan mayones di tembok selama beberapa menit hingga meresap. Terakhir, bilas dengan kain lembap.

Pastikan mencoba dahulu di tempat yang tersembunyi ya karena seperti larutan lain, minyak bisa menodai cat atau wallpaper.

Verified Writer

Suarcani

Penulis yang seringkali baper dengan kisah karangannya sendiri.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya