TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 MV KPop Perempuan yang Terinspirasi dari Film, Kreatif!

Wah, ada yang terinspirasi film La La Land juga ya

imdb.com

Penggemar KPop biasanya sangat menantikan idolanya mengeluarkan debutnya dalam sebuah Music video (MV). Karena kamu tahu, tak sedikit para penyanyi mengeluarkan MV yang alur ceritanya seperti film. Contohnya di bawah ini.

Ini dia lima MV KPop perempuan yang terinspirasi dari film. Yuk langsung saja simak deretannya.

Baca Juga: 10 Lagu Rock Bahasa Bali, Cocok Untuk Menemani Kerja

Baca Juga: 5 Rekomendasi Drama Mengisahkan Orang yang Muda Kembali

1. Taeyeon "What Do I Call You"

Taeyeon (YouTube.com/Taeyeon)

"What Do I Call You" merupakan lagu yang driilis pada 15 Desember 2020. Lagu ini menjadi bagian dari mini album keempat Taeyeon, What Do I Call You. Lirik lagunya memuat seseorang yang kebingungan harus memanggil pasangannya dengan sebutan apa, karena status hubungan dan situasinya sudah berubah.

Ternyata MV dari lagu ini terinspirasi dari film terkenal, nih! Beberapa adegan utamanya terinspirasi dari film Eternal Sunshine of the Spotless Mind. Filmnya menceritakan pasangan saling menghapus ingatan setelah perpisahan yang buruk.

2. TWICE "What is Love"

TWICE (YouTube.com/ TWICE)

Dirilis pada 9 April 2018, "What is Love" merupakan lagu utama dalam album TWICE berjudul Summer Nights. Lagu ini memuat lirik tentang seseorang yang menantikan cinta datang kepadanya. 

MV "What is Love" juga terinspirasi dari film-film terkenal. Beberapa bagian dari MV ini diambil dari film GhostLa BoumPulp Fiction, Love Latter, La La Land, hingga Leon The Professional.

3. AOA "Get Out"

AOA (YouTube.com/AOA)

Pada 10 Oktober 2012, AOA merilis lagu "Get Out" bersama album mereka, AOA 2nd Single Album [WANNA BE] . MV dari lagu ini terinspirasi dari film Kill Bill, Leon The Professional, Breakfast at Tiffany’s, dan The Fifth Element.

Lagu "Get Out" mengandung lirik tentang seseorang yang senang setelah hubungannya berakhir, karena mengetahui dirinya telah dibohongi selama ini.

4. T-ara "Roly Poly"

T-ara (YouTube.com/T-ara)

"Roly Poly" merupakan lagu T-ara yang dirilis pada 29 Juni 2011. Lagu ini menandai comeback T-ara, sebelum melangsungkan debut Jepang mereka. Lagu "Roly Poly" sendiri mengusung disko retro tahun 80-an dengan elemen musik modern. MV dari lagu ini terinspirasi dari peran John Travolta dalam film Saturday Night Fever.

Verified Writer

Suandewi Oka

Stay happy!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya