TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Ras Muhamad Rilis Single Terinspirasi dari Bali Era 80-an

Udah lama nih nih mimin gak dengerin lagunya Ras Muhamad

Ras Muhamad kembali merilis single terbaru. (Dok.IDN Times/istimewa)

Ras Muhamad, penyanyi yang identik dengan musik Jamaica dan black music ini merilis single terbarunya berjudul Like Summer pada Oktober 2023 mendatang. Lagu tersebut menggandeng band Reggae dan Jamaican music di Bali yakni Jumat Libur Soundsystem. Keduanya sepakat untuk berkolaborasi membuat lagu Summer Anthem.

1. Lagu terinspirasi dari suasana Bali di era 80-an

Pantai Kuta Tahun 1980 (Sejarahbali.com)

Ras Muhamad mengungkapkan, Summer Anthem merupakan lagu yang bertemakan perasaan romansa, keceriaan, dan sensualitas. Lagu ini diakuinya terinspirasi dari Pulau Dewata, bisa dilihat dari beberapa suasana di Bali yang menjadi forever holiday, dan forever summer. Visualnya digarap oleh Erik EST menggunakan konsep vintage.

"Jadi seakan-akan apa yang ditampilkan dalam video klip terjadi pada era akhir 80-an sampai awal 90-an. Tanpa gadget, dan tanpa media sosial," ungkapnya.

2. Tampilkan roller skate, dan motor paralayang

foto hanya ilustrasi (pexels.com/Laura Stanley)

Ada beberapa elemen yang unik dalam single terbaru Like Summer ini. Yaitu menampilkan komunitas roller skate di Bali yang melakukan atraksi atau trick, dan motor paralayang di mana Ras Muhamad perform di atas udara setinggi 120 meter.

Ras Muhamad dan Jumat Libur Soundsystem memadukan Afropop--genre dari Nigeria, dan Reggae Dancehall--subkultur musik Jamaica di single terbarunya.

"Lirik dalam lagu tersebut menggunakan Bahasa Inggris, dan Bahasa Indonesia agar nuansa nusantara tak lepas," kata Ras.

Berita Terkini Lainnya