18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam Ruangan

Biar kamu bisa bernapas lega!

Sepulang dari hiruk pikuk dunia luar yang kotor, rumah biasanya dianggap sebagai tempat kita bisa menghirup udara segar setiap hari. Salah! Nyatanya, udara dalam rumah juga tidak kalah kotor dengan udara di luar sana. Senyawa-senyawa dari perabotan, debu, hingga pembersih bisa memperburuk kualitas udara di rumah.

Jika dibiarkan, hal tersebut bisa membahayakan kesehatanmu! Oleh karena itulah, kami sarankan untuk meletakan tanaman hias di rumah. Selain membersihkan udara rumah, tanaman hias juga terus menggantikan oksigen alami ke dalam rumah. Anggap saja air filter alami.

Masalahnya, tanaman hias mana yang bisa kamu pilih agar tahan lama dan tidak ganti-ganti terus? Ayah dan bunda, inilah 18 tanaman hias indoor yang menyehatkan dan cocok untuk dalam ruangan karena tak butuh asupan cahaya.

1. Lili Paris/Spider plant (Chlorophytum comosum)

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam Ruanganunsplash.com/Lucian Alexe

Tanaman hias pertama yang kami rekomendasikan adalah spider plant atau secara harafiah diterjemahkan sebagai "tanaman laba-laba". Percayakah kamu kalau kami bilang tanaman ini tumbuh secepat gerakan laba-laba?

Diletakkan ke dalam pot, spider plant dapat menambah aspek estetika pada ruangan rumah. Dalam beberapa kasus, spider plant dapat memekarkan bunga putih yang cantik. Ramah untuk anak-anak dan hewan peliharaan di rumah, tanaman ini aman dan tidak beracun.

Khasiatnya, spider plant dapat menyerap polutan kimiawi seperti formalin dan xilena/xylene. Perawatannya pun mudah dan tidak makan waktu, cukup sirami dengan air yang cukup 2-3 kali seminggu!

2. Dragon tree (Dracaena draco)

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam Ruanganunsplash.com/Kostiantyn Vierkieiev

Dapat ditemukan di Afrika, Asia Selatan hingga Australia Utara, dragon tree atau pohon naga (Dracaena drago) juga direkomendasikan untuk diletakkan di dalam rumah karena dapat menyerap debu. Dengan daunnya yang panjang dan dengan tepian warna-warni, Dracaena bisa mempercantik ruangan dan kamarmu. 

Selain formalin dan xyleneDracaena juga menyerap toluena, benzena, dan trichloroethylene. Beracun untuk hewan, jika kamu memiliki hewan peliharaan seperti kucing, jangan sampai mereka mendekati tanaman ini!

Dapat hidup di area minim cahaya, jangan terlalu sering menyiram Dracaena karena bisa cepat layu. Jaga agar tanah dalam vas tetap lembap!

3. Tanaman karet/Rubber plant (Ficus elastica)

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam Ruanganunsplash.com/ Scott Webb

Sering ditemukan di Asia Selatan, tanaman karet atau rubber plant (Ficus elastic) termasuk ke dalam daftar ini. Uninya, rubber plant memiliki akar yang naik ke atas dan merambat ke batang tanaman, menghasilkan tampilan yang estetis.

Selain senyawa-senyawa polutan sebelumnya, rubber plant juga menyerap senyawa karbon monoksida. Sama seperti dragon tree, jangan biarkan hewan peliharaan seperti kucing atau anjing dekat-dekat ke tanaman ini karena beracun.

Perawatan rubber plant pun mudah. Siram secukupnya dan jaga tanah dalam vas tetap lembap, apalagi saat musim panas. Bila daun sudah lebat, pangkas dan rapikan agar keindahannya tetap terjaga.

4. Sri rezeki/Chinese evergreens (Aglaonema)

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam Ruanganunsplash.com/Berry Pamuk

Selanjutnya, kamu dapat mempertimbangkan menaruh tanaman sri rezeki atau chinese evergreen (Aglaonema) di rumah. Dengan daun lebar dengan corak perak di tengahnya dan terlihat bergelombang, sri rezeki dianggap ampuh menangkal polutan-polutan sebelumnya.

Dapat ditempatkan di area minim cahaya, tanaman ini hanya cukup disiram sekali seminggu, atau saat kondisinya kering agar tidak layu. Justru, jika ditempatkan di tempat yang terpapar sinar matahari, daun sri rezeki bisa berubah kuning dan layu!

5. English ivy (Hedera helix)

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam Ruanganunsplash.com/Jerry Wang

Terlepas dari namanya, English ivy atau Hedera helixdatang dari benua Eropa dan Asia Barat, bukan Inggris! Ditempatkan di dalam rumah, English ivy dapat membersihkan udara rumah dari segala senyawa kimiawi yang berbahaya.

Tidak semua English ivy dapat hidup tanpa cahaya. Tergantung jenisnya, English ivy dapat membutuhkan paparan cahaya Matahari di dekat jendela hingga paparan sinar yang minim di sudut ruangan.

Cukup siram English ivy beberapa kali agar kelembapannya tetap terjaga. Untuk manusia dan hewan peliharaan, berhati-hatilah dengan English ivy. Getah dari tanaman ini dapat mengakibatkan dermatitis jika tersentuh langsung, apalagi jika kamu memiliki kulit sensitif.

6. Lili perdamaian/Peace lily (Spathiphyllum)

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam Ruanganunsplash.com/ Lan Gao

Nama yang unik, ya? Lili perdamaian atau peace lily  (Spathiphyllum) memiliki bunga putih yang mempercantik ruangan. Bukan hanya memikat mata, peace lily juga dapat menangkal segala zat polutan di udara rumah, dari formalin, benzena, hingga amonia, di ruangan tertutup.

Cara merawatnya pun simpel. Peace lily tidak butuh banyak air atau cahaya untuk tumbuh. Siram secukupnya saat daun terlihat layu. Malah, jangan sampai terkena cahaya, karena daun bisa "terbakar".

Akan tetapi, jangan coba-coba menelan daun peace lily, terutama bagi manusia (anak-anak) dan hewan peliharaan. Kalau tak sengaja tertelan, daun peace lily dapat menyebabkan gejala mual dan muntah, sulit menelan, dan sensasi panas di mulut hingga kulit.

7. Lidah mertua/Sansevieria

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam Ruanganunsplash.com/ Noyo creatif

Disebut juga "tanaman ular", lidah mertua atau Sansevieria sedang menikmati popularitas akhir-akhir ini. Selain memperindah ruangan dengan daunnya yang tinggi dan lurus ke atas, lidah mertua efektif menyaring udara dari debu dan zat polutan, dari karbon dioksida hingga formalin, serta menggantikannya dengan oksigen (bahkan di malam hari).

Mudah dirawat, lidah mertua tidak perlu disiram terlalu sering dan ia akan tetap tumbuh di suhu ruangan. Kalau berbunga, bunga lidah mertua mirip dengan bunga lili. Untuk peliharaan dan anak-anak, jauhkan mereka dari tanaman ini dan jangan sampai menelan daunnya karena bisa berbahaya!

8. Palem bambu

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam Ruanganhomedit.com

Kamu juga dapat mempertimbangkan palem bambu sebagai tanaman pembersih udara di rumah. Dari segi manfaat, palem bambu dapat mempercantik ruangan dan dapat menyaring polutan di udara seperti formalin, karbon monoksida, kloroform, dan lain-lain.

Letakkan di dekat jendela, karena tanaman ini perlu cahaya matahari agar dapat tumbuh. Di daerah lembap, palem bambu amat diuntungkan. Sekadar saran, palem bambu tidak perlu disiram terlalu banyak air.

9. Palem kuning/Areca palm (Dypsis lutescens)

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam RuanganInstagram.com/dhian_setyarini

Selain palem bambu, kamu juga dapat mempertimbangkan tanaman palem kuning atau areca palms (Dypsis lutescens) sebagai tanaman pembersih udara rumah. Tentu saja, karena tanaman ini bisa menyerap polutan yang membahayakan kesehatan jika terhirup terlalu banyak.

Masuk ke dalam daftar ini, palem kuning sebenarnya lebih mudah tumbuh di luar ruangan. Akan tetapi, tetap bisa ditaruh indoor, kok. Kalau kamu menaruhnya di dalam ruangan, pastikan tanaman ini mendapatkan paparan cahaya yang cukup. Untungnya, palem kuning tidak berbahaya untuk hewan peliharaan.

Baca Juga: 9 Tanaman Hias yang Akan Tren di 2021, Kamu Wajib Punya!

10. Krisan/Chrystanthemum

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam RuanganiStock.com/Parichat Limsuvan

Sering dijadikan teh, tanaman krisan atau Chrysanthemum mampu mempercantik ruangan. Diakui dalam penelitian tanaman pembersih udara pada 1989 oleh NASA, tanaman krisan dapat memfilter polutan berbahaya dari udara dalam ruangan.

Menyukai sinar matahari, tempatkan tanaman krisan dekat dengan jendela selama 6 jam sehari. Jangan lupa untuk menjaga tanah dalam vas tetap lembap. Jangan dekatkan krisan dengan hewan peliharaan seperti kucing dan anjing karena beracun.

11. Sirih gading/Devil's ivy (Epipremnum aureum)

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam Ruanganpixabay.com

Sirih gading atau Devil's ivy juga termasuk ke dalam tanaman hias yang menyehatkan sekaligus mudah dirawat. Tak sejahat namanya, tanaman ini juga menjadi filter untuk udara rumah. Tetapi, jangan sampai peliharaanmu memakannya karena beracun!

Dengan daun yang menjuntai, kamu dapat menempatkan sirih gading di rak dinding sehingga mempercantik kamar. Mudah saja, kamu bisa menanam sirih gading di media tanah atau air dan tempatkan di dekat jendela agar mendapatkan sinar Matahari yang cukup.

12. Peacock's plant (Calathea makoyana)

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam RuanganWikimedia Commons/Photo by David J. Stang

Datang dari Brazil, tanaman merak atau peacock plant (Calathea makoyana) juga dapat kamu tempatkan di ruangan sebagai dekorasi yang menyehatkan. Seperti namanya, peacock plant memiliki ciri khas daun yang indah, serupa seperti bulu burung merak.

Selain indah dan menyehatkan, peacock plant tidak terlalu butuh sinar matahari, jadi bisa ditempatkan di sudut rumah yang redup. Malah, jangan sampai peacock plant terlalu terpapar sinar Matahari, karena daunnya bisa pucat. Untungnya, tanaman ini tidak beracun untuk manusia dan hewan, tetapi tetap jangan dimakan, ya.

13. Philodendron

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam RuanganPhilodendron (IDN Times/Galih Persiana)

Lumayan populer di kalangan pencinta tanaman, philodendron dapat membuat rumah lebih sehat. Dengan daun yang lebar dan berbentuk unik, tanaman ini dapat membuat ruangan terasa lebih asri.

Tahan banting, tanaman ini dapat disiram sekali dalam 1-2 minggu. Philodendron dapat kamu tempatkan di mana ia dapat menerima paparan sinar matahari, secara tidak langsung. Pastikan untuk tidak membiarkan anak-anak atau hewan peliharaan memakan Philodendron karena beracun.

14. Pohon dolar/ZZ plant (Zamioculcas)

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam RuanganPohon dolar, tanaman hias (IDN Times/Umi Kalsum)

Sempat booming di Indonesia, pohon dolar atau ZZ plant (Zamioculcas) ternyata juga masuk ke dalam jajaran tanaman hias yang selain menyehatkan juga dapat hidup tanpa cahaya Matahari. Tidak seperti namanya yang prestisius, tanaman dari benua Afrika ini juga dapat hidup dengan kondisi kering dan kelembapan rendah.

Tumbuh setinggi 1 meter dalam ruangan, pohon dolar memiliki bunga cantik yang mengilap seperti dilapisi lilin. Suka ditempatkan di luar ruangan, pohon dolar dapat berbunga. Termasuk tumbuhan beracun, jangan dekatkan anak-anak atau hewan peliharaan agar mencegah hal yang tidak diinginkan.

15. Lidah buaya/Aloe vera

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam Ruanganpexels.com/Cintia Siqueira

Populer untuk ditempatkan di dalam kamar, lidah buaya atau Aloe vera dapat tumbuh subur karena paparan cahaya matahari tidak langsung. Oleh karena itulah, tanaman ini lebih sering ditempatkan di teras atau dalam ruangan.

Bukan hanya sebagai filter, diketahui tanaman sukulen ini juga baik untuk kesehatan, terutama kesehatan kulit. Ekstrak Aloe vera dapat menyembuhkan berbagai kondisi kulit, dari iritasi hingga bekas luka. Selain itu, ekstraknya juga mengandung antioksidan yang menyehatkan pencernaan.

16. Bromeliad

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam Ruanganpexels.com/Mike Bird

Dengan rupanya yang cantik, kamu dapat menempatkan Bromeliad di dalam ruangan agar makin estetis. Tanaman yang adalah sepupunya nanas ini ternyata dapat menghilangkan senyawa berbahaya dari udara rumah hingga lebih dari 80 persen!

Sebelum menempatkan Bromeliad di dalam ruangan, pastikan kamu mengukur dulu besar ruanganmu. Hal ini berpengaruh pada keampuhan Bromeliad sebagai filter udara. Semakin besar ruangan, semakin banyak Bromeliad yang harus ditanam atau ukurannya harus lebih besar.

Tanaman dari famili Bromeliaceae ini cocok di suhu ruangan, sekitar 21 derajat Celsius. Uniknya, Bromeliad dapat bertahan lama karena tunas samping yang tumbuh untuk menggantikan tanaman aslinya.

17. Swiss cheese plant (Monstera deliciosa)

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam Ruanganpenampakan tanaman Monstera Deliciosa (unsplash.com/ Michaela Zákopčaníková)

Sering lihat tanaman tersebut belakangan ini? Ya, swiss cheese plant atau Monstera deliciosa memang tengah "naik daun" akhir-akhir ini sebagai salah satu tanaman kekinian. Selain rupanya yang unik, tanaman ini juga dapat memfilter udara, dan baik untuk kesehatan.

Termasuk tanaman tropis, Monstera deliciosa tidak bergantung pada cahaya Matahari hingga dapat bertahan di ruangan dengan pendingin udara! Oleh karena itu, tanaman ini juga cocok ditaruh di ruangan ber-AC tanpa takut layu. Tetapi, jangan biarkan anak-anak atau hewan peliharaan makan daunnya karena bersifat racun!

18. Baby's tears/Soleirolia (Soleirolia soleirolii)

18 Tanaman Hias Paling Sehat, Terbaik di Dalam RuanganWikimedia commons/Photo by David J. Stang

Berasal dari daerah Mediterania di Eropa, Soleirolia (Soleirolia soleirolii) adalah tanaman hias dengan ciri khas berdaun kecil dan empuk. Selain itu, tanaman ini dapat kamu letakkan di pot yang tergantung, sehingga daunnya tumbuh ke luar bak rambut yang panjang.

Mudah tumbuh dan tidak merepotkan, Soleirolia malah tidak membutuhkan sinar Matahari untuk tumbuh. Selain dapat memperindah ruangan, tanaman ini juga tidak berbahaya untuk hewan peliharaan.

Itulah 18 jenis tanaman hias indoor terbaik yang menyehatkan udara dalam ruangan dan dapat tumbuh meskipun mendapat paparan sinar matahari yang minim. Dari 18 tanaman hias ini, mana yang ingin kamu beli? Atau, ada yang sudah kamu taruh di kamar atau ruangan rumahmu? Rumah terasa lebih segar!

Baca Juga: Hati-hati, 7 Tanaman Paling Mematikan di Dunia Ini Harus Kamu Hindari!

Topik:

  • Bayu D. Wicaksono
  • Bayu Aditya Suryanto
  • Fatkhur Rozi

Berita Terkini Lainnya