Tak Layani Penyeberangan, Roro Nusa Jaya Abadi dalam Proses Docking

Docking kapal pemerintah ini dijadwalkan bulan September

Klungkung, IDN Times - Kapal roll on roll off (Roro) KMP Nusa Jaya Abadi sedang dalam proses docking (Perawatan) rutin bulan September tahun ini. Hanya saja karena anggarannya terbatas, maka docking tahun ini masih fokus pada mesin. Padahal sebelumnya sempat ada rencana untuk membenahi fasilitas lain seperti kursi, toilet dan lainnya.

Sehingga masyarakat bisa nyaman menyeberang ke Pulau Nusa Penida menggunakan satu-satunya kapal yang dikelola oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Klungkung tersebut.

1. Kapal Roro Nusa Jaya Abadi sudah melambat

Tak Layani Penyeberangan, Roro Nusa Jaya Abadi dalam Proses DockingDok.IDN Times/Humas Kabupaten Klungkung

Kepala Bidang Angkutan dan Sarana Dinas Perhubungan Kabupaten Klungkung, Wayan Sudiarta, mengungkapkan proses docking Kapal Roro Nusa Jaya Abadi sangat wajib dilakukan. Mengingat kapal tersebut satu-satunya yang dikelola oleh pemerintah, untuk melayani penyeberangan barang maupun orang dari Pelabuhan Padangbai di Kabupaten Karangasem menuju ke Nusa Penida, dan sebaliknya.

Apalagi saat ini, menurutnya kecepatan kapal itu sudah berkurang. Sehingga harus segera dilakukan perawatan secara rutin

"Ketika datang dari proses docking tahun lalu, penyeberangan dari Padangbai-Nusa Penida bisa ditempuh dalam waktu 45 menit. Namun sekarang satu jam 20 menit. Sehingga harus segera docking lagi, agar operasionalnya dapat kembali normal," ujar Sudiarta, Senin (10/8/2020).

Baca Juga: Kisah Superhero Perempuan di Klungkung, Pembunuh Jenderal AV Michiels

2. Docking dianggarkan sebesar Rp1,9 miliar

Tak Layani Penyeberangan, Roro Nusa Jaya Abadi dalam Proses DockingIlustrasi uang. IDN Times/Zainul Arifin

Sudiarta menambahkan, pihaknya sebelumnya sudah membuat kajian untuk docking serta membenahi fasilitas Kapal Roro Nusa Jaya Abadi. Hasilnya dibutuhkan anggaran sekitar Rp2,5 miliar untuk melakukan perawatan secara menyeluruh terhadap kapal tersebut. Mulai dari perawatan mesin, hingga fasilitas pendukung lainnya.

Hanya saja tahun ini, untuk docking hanya dianggarkan Rp1,9 miliar. Sehingga sama seperti tahun-tahun sebelumnya. Docking untuk tahun ini masih sebatas perawatan mesin.

"Mudah-mudahan tahun depan bisa menganggarkan lebih,” harap Sudiarta.

Baca Juga: Nasib Bayi di Klungkung Bali, Ditinggal Ibu dan Ayahnya Gangguan Jiwa

3. Proses docking memakan waktu sebulan penuh

Tak Layani Penyeberangan, Roro Nusa Jaya Abadi dalam Proses DockingDok.IDN Times/Humas Kabupaten Klungkung

Proses docking Kapal Roro Nusa Jaya Abadi akan memakan waktu sampai satu bulan. Sehingga pada bulan September nanti, Kapal Roro Nusa Jaya Abadi tidak beroperasional melayani masyarakat selama satu bulan penuh.

Namun ia memastikan, penyeberangan ke Nusa Penida tidak akan terganggu. Sebab untuk mengangkut orang, sudah banyak fast boat (Kapal cepat). Sedangkan untuk penumpang orang yang membawa kendaraan maupun barang, sudah ada dua kapal Landing Craft Tank (LCT) yang dikelola pihak swasta.

"Semoga tidak ada halangan nantinya," ungkap Sudiarta.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya