Mulai Hari Ini RSUP Sanglah Posko Layanan Virus Corona Dibuka

Semeton Bali bisa gunakan fasilitas ini jika ingin cek ya

Denpasar, IDN Times - Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Sanglah Denpasar mulai Sabtu (21/3) membuka posko virus corona atau COVID-19 agar pelayanannya terlokalisasi di areal Gedung Nusa Indah (Artikel ini telah diperbarui pada pukul 23.00 Wita tanggal 21 Maret 2020, setelah IDN Times mengklarifikasi kembali informasi tersebut).

Layanan ini berlokasi di Poli TB-MDR, tepatnya di sebelah Gedung Nusa Indah.

Siapa saja yang bisa melakukan tes ini, jam berapa pelayanan, dan bagaimana alur masuknya? Kasubag Humas RSUP Sanglah, Dewa Kresna, memaparkan beberapa detailnya kepada IDN Times.

1. Siapa saja yang bisa datang ke posko ini?

Mulai Hari Ini RSUP Sanglah Posko Layanan Virus Corona DibukaProses tes virus corona di RSUP Sanglah. (Dok.IDN Times/Istimewa)

Bagi masyarakat yang memiliki riwayat ke luar negeri atau keluar daerah yang memiliki riwayat kasus positif virus corona dan kemudian mengalami sakit seperti demam, batuk, serta pilek bisa langsung datang ke tempat pemeriksaan. Diimbau untuk memakai masker ya.

2. Jam buka dari pukul 08.00 Wita-16.00 Wita

Mulai Hari Ini RSUP Sanglah Posko Layanan Virus Corona DibukaIDN Times/Wira Sanjiwani

Lalu bagaimana dengan jam buka layanannya? Menurut Dewa Kresna, posko ini buka setiap hari kecuali Hari Raya Nyepi. Jam bukanya mulai dari pukul 08.00 Wita hingga 16.00 Wita.

Bagaimana jika lewat dari waktu buka pelayanan? Jangan khawatir. Jika tidak sempat datang pada jam layanan tersebut, pasien bisa mendatangi ke IRD RSUP Sanglah. Di sana juga ada posko virus corona kalau layanan di Poli TB-MDR sudah tutup.

3.Masuklah lewat pintu masuk yang ada di dekat Kamar Jenazah

Mulai Hari Ini RSUP Sanglah Posko Layanan Virus Corona DibukaSuasana pemeriksaan rapid tes virus Corona di RSUP Sanglah/Dok.IDN Times/Istimewa

Tujuan posko ini adalah untuk menemukan kasus positif lebih dini sehingga tidak semakin menyebar ke masyarakat. Karena itu, masyarakat yang datang memeriksakan diri diharuskan masuk melalui pintu belakang yang ada di belakang Ruang Nusa Indah.

Masyarakat bisa masuk lewat pintu masuk RSUP Sanglah yang ada di dekat Kamar Jenazah RSUP Sanglah kemudian menuju belakang Ruang Nusa Indah. Jika sudah terlanjur masuk lewat depan, disarankan masuk lewat timur Wings Amerta yang tembus parkir belakang, kantin, dan belok kanan menuju Kamar Jenazah. Nantinya kamu bisa memutar di Kamar Jenazah menuju belakang Ruang Nusa Indah. 

4. Hasil pemeriksaan keluar dalam satu hingga dua hari

Mulai Hari Ini RSUP Sanglah Posko Layanan Virus Corona DibukaProses rapid tes virus Corona di RSUP Sanglah. (Dok.IDN Times/Istimewa)

Hasil pemeriksaam ini, kata Dewa, akan keluar dalam waktu satu atau dua hari setelah pengambilan sampel. Nantinya masyarakat yang datang memeriksakan diri akan diberitahu melalui telepon atau media komunikasi lainnya. Jadi tidak usah datang lagi ke RSUP Sanglah untuk mengambil hasilnya. Jika misalkan ada yang positif, akan ditindaklanjuti sesuai prosedur tetap (Protap) yang berlaku.

Topik:

  • Ni Ketut Sudiani
  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya