5 Politikus Bali yang Eksis di Instagram, Kepoin Yuk!

Dari Wali Kota hingga calon legislatif

Peran serta generasi Millennials dan Gen Z dalam pemilihan umum tahun ini semakin disoroti. Terbukti dari banyaknya politikus yang mulai menggunakan Instagram sebagai media kampanye, serta membagikan kegiatan kesehariannya. Siapa saja ya tokoh Politikus Bali yang eksis di Instagram? Berikut ini daftarnya. Mulai Wali Kota hingga para calon legislatif (Caleg) di Bali yang eksis menggunakan Instagram.

1. Ida Bagus Rai Mantra

5 Politikus Bali yang Eksis di Instagram, Kepoin Yuk!Instagram.com/rai_mantra

Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra atau yang kerap disapa Rai Mantra merupakan Wali Kota Denpasar yang sudah menjabat dua periode. Dalam akun Instagram @rai_mantra, pria kelahiran Denpasar, 30 April 1867 kerap mengunggah foto kegiatan sebagai Wali Kota.

Uniknya, anak dari Ida Bagus Mantra ini juga kerap mengunggah foto kebersamaan dengan istri, cucu dan keluarga besar yang jauh dari kesan politik lhi. Seperti di bawah ini.

Baca Juga: Dikabarkan Tutup, Intip 5 Fakta Tentang Klub Malam Sky Garden

2. Made Muliawan Arya (De Gadjah)

5 Politikus Bali yang Eksis di Instagram, Kepoin Yuk!Instagram/de_gadjah

Made Muliawan Arya atau kerap disapa De Gadjah merupakan anggota legislatif yang menggunakan akun @de_gadjah untuk username Instagram-nya. De Gajah intens mengunggah instastory mengenai kegiatan kampanye serta kebersamaannya dengan warga.

Ayah dari tiga anak juga kerap mengunggah posting yang berkaitan dengan olahraga. Ssstt! Kabarnya, bapak satu ini jago tinju lho. Gak percaya?

3. Ni Luh Putu Ary Pertami (Ni Luh Djelantik)

5 Politikus Bali yang Eksis di Instagram, Kepoin Yuk!Instagram/niluhdjelantik

Ni Luh Putu Ary Pertami, atau Ni Luh Djelantik merupakan calon legislatif Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) dapil Provinsi Bali. Sebelumnya, mbok Niluh, begitu beliau kerap disapa, telah dikenal sebagai founder dari Ni Luh Djelantik, brand sepatu yang sukses go internasional.

Melalui akun Instagram-nya @niluhdjelantik, mbok Niluh kerap mengunggah kegiatan kesehariannya yang diselingi dengan keberpihakan politik, serta pandangannya terhadap satu isu yang sedang happening. Seperti yang satu ini nih.

4. Gede Lanang Darma Wiweka (Mr Botax)

5 Politikus Bali yang Eksis di Instagram, Kepoin Yuk!Instagram/lanangbotax_ras

Mr Botax yang mempunyai nama asli Gede Lanang Darma Wiweka merupakan calon legislatif Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Bali tahun ini. Warga asli Bali yang juga merupakan personel dari grup band legendaris Bali, Lolot, rajin mengunggah Instagram Story atau post mengenai kegiatan kampanye, juga kehidupan pribadi melalui akun Instagram @lanangbotax_ras.

Dalam unggahanya, Mr Botax memamerkan mobil tua merahnya bertuliskan nomor urut serta wajah ayah dari tiga putra ini.

5. I Kadek Arimbawa (Lolak)

5 Politikus Bali yang Eksis di Instagram, Kepoin Yuk!Instagram/senator_arimbawa


I Kadek Arimbawa atau yang terkenal dengan nama panggung Lolak merupakan anggota DPD RI Provinsi Bali. Tahun ini, I Kadek Arimbawa kembali mencalonkan diri sebagai anggota legislatif. Suami dari Dek Ulik ini kerap mengunggah post tentang kegiatan politiknya, serta aktivitas berkeseniannya. Seperti satu ini nih.

Instagram memang media yang bagus untuk berbagi informasi, satu di antaranya untuk berkampanye. Tetaplah menjunjung tinggi asas norma dan sportivitas dalam melakukan kampanye. Dan yang terpenting, hargai perbedaan pilihan satu sama lain ya.

Baca Juga: [OPINI] Menguak Prostitusi Terselubung Dalam Tinder di Bali

AYU WULANDARI Photo Writer AYU WULANDARI

Ayputriw@gmail.com

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya