Jadwal Pendaftaran PPDB SD dan SMP di Kota Denpasar

Jangan sampai lewat jadwal ya

Denpasar, IDN Times - Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2022/2023 untuk jenjang Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri di Kota Denpasar dilaksanakan secara online mulai 20 Juni 2022.

Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) Kota Denpasar, AA Gede Wiratama, mengatakan informasi ini sudah disosialisaikan ke Perbekel/Lurah se-Kota Denpasar di Kantor Disdikpora Kota Denpasar, pada Senin (13/6/2022).

Baca Juga: Tips Bikin Penjor Sendiri Modal Rp26 Ribu ala Warga Denpasar

1. PPDB SD Negeri lebih prioritaskan KK Denpasar

Jadwal Pendaftaran PPDB SD dan SMP di Kota DenpasarSiswa SD No.2 Tanjung Benoa sebanyak 375 siswa mengikuti latihan simulasi evakuasi mandiri gempa bumi dan tsunami, Selasa (24/5/2022). (Dok. BNPB).

Gede Wiratama mengatakan PPDB SD Negeri tahun ajaran 2022/2023 tidak jauh berbeda dengan tahun lalu. Kota Denpasar tetap mengutamakan calon peserta didik yang memiliki Kartu Keluarga (KK) Denpasar dan lokasi sekolah yang paling terdekat dengan rumah calon peserta didik.

Proses pendaftaran PPDB SD dilaksanakan di sekolah dengan jadwal sebagai berikut:

  • Proses pendataan: 10–17 Juni 2022 
  • Proses pendaftaran secara daring atau luring: 20-24 Juni 2022
  • Pengumuman siswa yang diterima: 27 Juni 2022
  • Daftar ulang calon siswa yang diterima: 1–7 Juli 2022

Seleksi calon peserta didik baru kelas 1 SD Negeri dilarang menggunakan tes membaca, menulis, dan berhitung. Anak dari keluarga kurang mampu dan anak-anak sasaran layanan inklusi wajib diterima. Apabila telah mendapatkan rekomendasi dari Pusat Layanan Autis Kota Denpasar, anak yang menjadi sasaran layanan inklusif dapat diterima maksimal dua orang per kelas. 

‘’Sekolah wajib melaporkan hasil seleksi calon peserta didik baru kepada Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kota Denpasar paling lambat dua hari sebelum jadwal pengumuman,’’ ungkap Gede Wiratama.

2. PPDB dilaksanakan secara online dengan empat jalur

Jadwal Pendaftaran PPDB SD dan SMP di Kota DenpasarIDN Times/Imam Rosidin

Ada empat jalur PPDB tahun ini yang dilaksanakan secara online (daring). Pertama, jalur zonasi dengan kuota 70 persen, yang terbagi lagi menjadi tiga, di antaranya jalur zonasi umum dengan kuota 50 persen, jalur zonasi dampak COVID-19 dengan kuota 8 persen, dan jalur zonasi Bina Lingkungan sebesar 12 persen.

Kedua, jalur afirmasi atau siswa miskin yakni sebanyak 5 persen. Ketiga, jalur prestasi 21 persen, yang terbagi menjadi dua, yakni prestasi akademik dengan kuota 5 persen dan prestasi non akademik 16 persen.

Sedangkan jalur prestasi non akademik kembali dibagi menjadi prestasi non akademik Utsawa Dharma Gita/Lomba Bulan Bahasa Bali sebesar 2 persen, olahraga 5 persen, seni 4 persen, dan Pesta Kesenian Bali 5 persen. Keempat adalah jalur perpindahan tugas orangtua/wali 4 persen.

Berikut jadwal PPDB SMP Negeri :

  • Proses pandaftaran jalur prestasi: 20-21 Juni 2022
  • Pengumuman hasil seleksi jalur prestasi: 23 Juni 2022
  • Pendaftaran jalur perpindahan tugas orang tua/wali dan afirmasi: 23-24 Juni 2022
  • Pengumuman pendaftaran jalur perpindahan tugas orang tua/wali dan afirmasi: 25 Juni 2022
Jadwal Pendaftaran PPDB SD dan SMP di Kota DenpasarIDN Times/Diantari Putri

Sementara untuk jalur zonasi dampak COVID-19, tahun lalu kuotanya 20 persen. Saat ini diturunkan menjadi 8 peren, dengan jadwal pendaftaran sebagai berikut:

  • Pendaftaran jalur zonasi umum dan dampak COVID-19: 25-27 Juni 2022
  • Pengumuman hasil seleksi pendaftaran jalur zonasi umum dan dampak COVID-19: 29 Juni 2022

Jalur zonasi Bina Lingkungan dibuka mengacu pada Permendikbud Nomor 1 Tahun 2021 Pasal 31 yang menyatakan seleksi jalur zonasi untuk calon peserta didik baru kelas VII SMP dan kelas X SMA dilakukan dengan memprioritaskan jarak tempat tinggal terdekat ke sekolah dalam wilayah zonasi yang ditetapkan.

Seleksi jalur Zonasi Bina Lingkungan menggunakan jarak udara yang ditarik garis lurus dari titik koordinat rumah calon siswa dengan sekolah. Wiratama menegaskan pihaknya akan sangat ketat melakukan verifikasi pada jalur Zonasi Bina Lingkungan. Jika ditemukan adanya kecurangan, akan digugurkan. Pendaftaran tersebut dilakukan pada:

  • Pendaftaran jalur Bina Lingkungan: 29-30 Juni 2022
  • Pengumuman hasil seleksi pendaftaran jalur Bina Lingkungan: 2 Juli 2022

“Untuk Zonasi Bina Lingkungan, khusus siswa berKK Denpasar yang bersekolah di luar Denpasar wajib menyertakan nilai 5 semester yakni Bahasa Indonesia, Matematika, dan IPA yang telah dilegalisir di Dinas Pendidikan lokasi sekolahnya,” ungkap Wiratama.

3. Ada 167 SD Negeri dan 15 SMP Negeri di kota Denpasar

Jadwal Pendaftaran PPDB SD dan SMP di Kota DenpasarIlustrasi Pelajar. (IDN Times/Mardya Shakti)

Total rombongan belajar (Rombel) di 167 SD Negeri se-Kota Denpasar yang dibuka pada PPDB tahun ini yakni 296 rombel dengan daya tampung keseluruhan 9.447 siswa. Jumlah siswa tiap rombel atau kelas sebanyak 32 siswa. Rinciannya sebagai berikut:

  • Denpasar Timur: 56 rombel dengan daya tampung 1.792 siswa
  • Denpasar Selatan: 78 rombel dengan daya tampung 2.496 siswa
  • Denpasar Barat: 80 rombel dengan daya tampung 2.560 siswa
  • Denpasar Utara: 82 rombel dengan daya tampung 2.624 siswa

“Untuk siswa yang tamat SD 13.751 orang dengan rincian 9.624 orang memiliki KK Denpasar dan 4.127 orang KK non Denpasar. Sementara daya tampung 15 SMP Negeri di Denpasar 5.320 siswa, sehingga 8.431 siswa bersekolah di SMP swasta,” jelas Gede Wiratama.

Sedangkan total rombel ke 15 SMP Negeri yang dibuka pada PPDB tahun ini disebut sebanyak 133 rombel dengan daya tampung keseluruhan 5.320 siswa. Rincian sebaran kuota siswa tersebut adalah:

  • Zonasi umum: 2.600 orang
  • Dampak COVID-19: 425 orang
  • Bina lingkungan: 639 orang
  • Jalur afirmasi: 266 orang
  • Jalur prestasi akademik: 266 orang
  • Utsawa Dharma Gita/Bulan Bahasa Bali: 104 siswa
  • Olahraga: 266 siswa
  • Seni: 214 siswa
  • Pesta Kesenian Bali: 266 siswa
  • Perpindahan tugas orang tua/wali: 214 siswa

Topik:

  • Ni Ketut Sudiani

Berita Terkini Lainnya