7 Fakta The Cave, Restoran dalam Gua di Hotel The Edge Bali

Restoran ini ditutup sementara karena tak ada izin

Badung, IDN Times - Gua di halaman Hotel The Edge, Jalan Goa Lempeh, Desa Adat Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, belakangan ini menjadi perhatian publik karena dijadikan restoran. 

Saat IDN Times datang ke lokasi, Selasa, (19/7/2022), tampak restoran dalam gua ini letaknya menjorok sekitar 10 meter ke bawah dengan 31 anak tangga. Berikut potret dan fakta restoran dalam gua, The Cave, yang operasionalnya dihentikan sementara karena tidak memiliki izin. 

Baca Juga: Operasional Restoran dalam Gua di Hotel The Edge Disetop, Tak Ada Izin

1. Gua berada di halaman hotel, dulunya rencana akan dibangun villa

7 Fakta The Cave, Restoran dalam Gua di Hotel The Edge BaliRestoran The Cave di dalam gua, Desa Pecatu, Kabupaten Badung. (IDN Times/Ayu Afria)

Financial Controller Hotel The Edge, Ketut Sumatra, mengatakan bahwa dulunya pada lokasi ditemukannya gua ini akan dibangun sebuah villa. Gua ini ditemukan tahun 2014.

Ketika akan membuat pondasi bangunan villa tersebut, tanahnya anjlok hingga diketahui lubang tersebut merupakan gua. Setelah ditemukan gua ini, bangunan vila yang telah dirancang dipindahkan lebih ke area depan.

2. Tidak ada bangunan di atas lokasi gua tersebut

7 Fakta The Cave, Restoran dalam Gua di Hotel The Edge BaliRestoran The Cave di dalam gua, Desa Pecatu, Kabupaten Badung. (IDN Times/Ayu Afria)

Dari pengamatan di lokasi, tepat di atas gua tidak ada bangunan apapun. Bagian atas malah dihias taman sehingga tidak terlihat bahwa bagian bawahnya adalah gua.

Kemudian pintu masuk ke restoran di gua tersebut dibangun apik dari kaca sehingga tidak bisa langsung diketahui bahwa area itu adalah gua. Terdapat anak tangga memutar untuk turun ke bawah. Restoran dalam gua ini menjadi restoran ketiga yang dimiliki oleh Hotel The Edge.

3. Opening restoran pada 19 Mei 2022

7 Fakta The Cave, Restoran dalam Gua di Hotel The Edge BaliRestoran The Cave di dalam gua, Desa Pecatu, Kabupaten Badung. (IDN Times/Ayu Afria)

Sejak ditemukan pada 2014 lalu, gua ini sempat mangkrak karena tidak tahu akan difungsikan untuk apa. Hingga pada tahun 2019, muncul ide untuk memanfaatkan gua ini sebagai restoran.

Opening restoran dilakukan pada 19 Mei 2022 lalu. Sejak opening hingga hari ini, tercatat sudah ada sekitar 200 tamu yang menikmati sensasi restoran dalam gua ini. Rata-rata tamu yang datang menikmati The Cave adalah wisatawan luar negeri. Saat IDN Times cek untuk reservasi melalui online, hingga akhir bulan, restoran ini sudah full book.

4. Ada 22 kursi tamu yang disiapkan di dalam restoran tersebut

7 Fakta The Cave, Restoran dalam Gua di Hotel The Edge BaliRestoran The Cave di dalam gua, Desa Pecatu, Kabupaten Badung. (IDN Times/Ayu Afria)

Ketut Sumatra mengungkapkan daya tampung The Cave untuk 12 orang. Namun pada faktanya, terdapat 22 kursi tamu yang disiapkan di dalam restoran tersebut. Sajian makanan di restoran The Cave ini dijual dalam bentuk paket, sekitar Rp1,3 juta hingga Rp1,5 juta per orang.

Selain itu terdapat 2 meja bar, di sisi kanan dan kiri. Serta satu meja untuk minuman. Lokasi di dalam agak gelap sehingga pihak hotel memasang beberapa lampu di sisi dinding gua.

5. Jika musim penghujan diakui kondisi di dalam gua lebih lembab

7 Fakta The Cave, Restoran dalam Gua di Hotel The Edge BaliRestoran The Cave di dalam gua, Desa Pecatu, Kabupaten Badung. (IDN Times/Ayu Afria)

Pada saat musim penghujan, kondisi di dalam gua diungkapkan lebih lembab dari biasanya. Juga ada tetesan air dari sedimen-sedimen yang terbentuk.

Pada bagian sisi gua agak ke atas, juga terdapat kolam genangan air, tepatnya terletak di sebelah dua kursi spesial.

6. Biaya pembangunan gua untuk restoran ini mencapai Rp1 miliar

7 Fakta The Cave, Restoran dalam Gua di Hotel The Edge BaliRestoran The Cave di dalam gua, Desa Pecatu, Kabupaten Badung. (IDN Times/Ayu Afria)

Pihak hotel mengaku tidak mengubah banyak keaslian gua tersebut. Hanya memasang lantai knock down. Diperkirakan porsi perubahannya hanya 5 persen dari bentuk semula. Pembangunan restoran ini disebut menghabiskan biaya Rp1 miliar.

Sebagaimana tercantum di laman The Cave, design interior restoran ini dibuat oleh Carolina Usher yang berkantor di Jalan Kerobokan, Kecamatan Kuta Utara.

7. Gua ini masih dalam kajian Dinas Kebudayaan Kabupaten Badung

7 Fakta The Cave, Restoran dalam Gua di Hotel The Edge BaliRestoran The Cave di dalam gua, Desa Pecatu, Kabupaten Badung. (IDN Times/Ayu Afria)

Saat ini temuan gua tersebut masih dalam upaya kajian dari Dinas Kebudayaan Kabupaten Badung dan kepastian hukum dari Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu.

Pihak hotel tidak bisa menunjukkan izin operasional restoran, terlebih mengingat lokasi restoran tersebut berada di dalam gua.

Topik:

  • Ni Ketut Sudiani

Berita Terkini Lainnya