5 Alasan Kamu Harus Berhenti Cek Handphone Pacar Diam-Diam

Jangan keseringan yaa

Kamu pasti butuh waktu untuk saling mengenal dalam hubungan percintaan, hingga dia menjadi pasanganmu sekarang. Semakin lama hubungan itu, kamu jadi keseringan mengecek handphone pacarmu secara diam-diam.

Mungkin terdengar sepele, tapi bukan berarti kamu boleh melewati batasan. Sebab hal itu berisiko menimbulkan masalah serius dalam sebuah hubungan. Berikut ini 5 alasan kamu harus berhenti cek handphone pacar diam-diam.

Baca Juga: 5 Fase yang Dilalui Setelah Putus Cinta, Harus Tegar

Baca Juga: 12 Arti Mimpi Gebetan Menurut Ahli, Semoga Pertanda Baik

1. Kamu tak menghargai privasi

5 Alasan Kamu Harus Berhenti Cek Handphone Pacar Diam-Diamilustrasi pasangan bicara (pexels.com/Budgeron Bach)

Kalau keseringan melakukannya, itu berarti kamu sudah melanggar privasi. Ini sama saja kamu tak menghargai privasi pacarmu. Menghargai privasi dalam sebuah hubungan itu penting, lho.

Jika ada yang melanggarnya, maka yang terjadi adalah kesalahpahaman. Memiliki kedekatan dengan seseorang bukan berarti kamu bisa melakukan segala hal sesuka hati.

2. Menghancurkan kepercayaan

5 Alasan Kamu Harus Berhenti Cek Handphone Pacar Diam-Diamilustrasi pasangan (pexels.com/RODNAE Productions)

Kepercayaan adalah pondasi dalam menjalin hubungan. Bayangkan berapa lama kamu sudah membangun kepercayaan tersebut dengan pacarmu? Kemudian, kamu tiba-tiba menghancurkannya dengan mengecek handphone pacarmu secara diam-diam.

Dia pasti akan kecewa jika mengetahuinya dan merasa tidak dipercaya. Mungkin dia gak masalah jika kamu meminta izin dulu sebelum meminjam handphone-nya, dibandingkan mengecek secara diam-diam.

3. Kebiasaan ini dapat merusak komunikasi

5 Alasan Kamu Harus Berhenti Cek Handphone Pacar Diam-Diamilustrasi pasangan bicara (pexels.com/Keira Burton)

Selain dapat menghancurkan kepercayaan, mengecek HP pacar secara diam-diam juga bisa merusak komunikasi dalam hubungan. Karena kamu merasa lebih mudah mengetahui keseharian pacarmu lewat ponselnya, maka kamu merasa paling tahu tentang apa yang dia lakukan.

Ini tentu dapat merusak komunikasi dan membuat pembicaraan tak akan menjadi seru seperti sebelumnya. Karena yang ingin kamu tahu bukan bagaimana dia menjalani harinya tapi apa saja yang ada di dalam ponselnya.

4. Kamu akan dihantui rasa curiga

5 Alasan Kamu Harus Berhenti Cek Handphone Pacar Diam-Diamilustrasi pasangan naik mobil (pexels.com/RODNAE Productions)

Kebiasaan ini juga bisa membuatmu dihantui oleh rasa curiga dan overthinking. Kamu gak akan merasa tenang jika belum mengetahui apa saja isi dalam handphone pacarmu. Apalagi rasa curiga yang berlebihan akan menimbulkan prasangka.

Tanpa sadar hal ini bisa mendorong kamu untuk menanyakan banyak hal yang macam-macam, dan membuat pacarmu merasa dicurigai.

5. Memicu pertengkaran

5 Alasan Kamu Harus Berhenti Cek Handphone Pacar Diam-Diamilustrasi pasangan berselisih (pexels.com/Keira Burton)

Kebiasaanmu berisiko memicu ketegangan dalam hubungan akibat salah paham antara kedua belah pihak. Ini tentu saja dapat mengancam hubungan jika gak segera dihentikan.

Itu tadi beberapa alasan kamu harus berhenti cek handphone pacar secara diam-diam. Daripada melakukan hal itu, ada cara yang lebih baik kok. Yaitu berkomunikasi secara langsung jika ada yang ingin kamu ketahui. Kamu juga bisa minta izin dulu jika ingin meminjamnya. Jika tak ada yang ditutupi darimu, pasti dia akan mengizinkannya secara baik-baik.

Vera Yunii Photo Community Writer Vera Yunii

Senang menulis untuk berbagi informasi :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya