5 Outfit Buka Puasa Bareng Calon Mertua, Khusus Tak Berhijab

Gunakan pakaian yang sopan dan tidak ketat

Hayo, siapa nih yang sudah punya jadwal buka bersama (bukber) calon mertua saat puasa kali ini? Ini akan menjadi momentum penting yang tentunya membutuhkan perhatian khusus dalam pemilihan outfit.

Bagi kamu yang tidak menggunakan hijab, memilih outfit yang sesuai dengan situasi dan tetap mencerminkan kepribadian serta kesopanan sangatlah penting. Simak yuk, lima tips penting untuk memilih outfit yang tepat saat buka puasa bersama calon mertua.

1. Pilihlah busana yang rapi dan tidak terlalu ketat

5 Outfit Buka Puasa Bareng Calon Mertua, Khusus Tak Berhijabilustrasi bersama keluarga (pexels.com/Askar Abayev)

Walaupun tidak mengenakan hijab, tetaplah memilih busana yang rapi, dan tidak terlalu ketat saat buka puasa bersama calon mertua. Hindari menggunakan pakaian yang terlalu terbuka, atau memperlihatkan terlalu banyak area kulit.

Pilihlah atasan dengan lengan panjang atau setidaknya berpotongan rapi di bahu, dan sebisa mungkin hindari celana atau rok yang terlalu ketat. Busana yang seperti ini akan memberikan kesan sopan, dan menunjukkan kamu menghormati calon mertuamu.

2. Pilih warna dan motif yang tidak terlalu menonjol

5 Outfit Buka Puasa Bareng Calon Mertua, Khusus Tak Berhijabilustrasi bersama keluarga (pexels.com/Nicole Michalou)

Sebaiknya pilihlah warna dan motif yang tidak terlalu mencolok atau menonjol. Hindari pakaian dengan warna yang terlalu terang menyala atau motif terlalu ramai.

Ada baiknya kamu memilih warna-warna netral seperti putih, krem, abu-abu, atau pastel yang memberikan kesan lebih tenang dan elegan. Ini akan membuat kamu terlihat lebih sopan dan berkesan positif di mata calon mertua.

3. Perhatikan kondisi cuaca dan lokasi acara

5 Outfit Buka Puasa Bareng Calon Mertua, Khusus Tak Berhijabilustrasi membaur bersama keluarga (pexels.com/Nicole Michalou)

Saat memilih outfit, jangan lupa juga untuk memperhatikan kondisi cuaca dan lokasi acara buka puasa bersama calon mertua. Jika acara tersebut diadakan di luar ruangan atau berlangsung hingga malam hari, pastikan kamu memilih pakaian yang sesuai dengan kondisi cuaca. Misalnya mengenakan jaket atau syal untuk melindungi diri dari udara yang dingin.

Selain itu, perhatikan juga lokasi acara dan pilihlah outfit sesuai dengan suasana dan tema acara tersebut. Tanyakan juga kepada pasanganmu jika memang ada tema pakaian tertentu yang dibuat oleh calon mertua.

4. Fokus pada kenyamanan dan kepercayaan diri

5 Outfit Buka Puasa Bareng Calon Mertua, Khusus Tak Berhijabilustrasi seseorang melihat diri sendiri (pexels.com/Pavel Danilyuk)

Selain penampilan, kenyamanan dan kepercayaan diri juga sangat penting. Tidak terkecuali saat memilih outfit untuk buka puasa bersama calon mertua. Pilihlah pakaian yang membuat kamu merasa nyaman dan percaya diri, sehingga kamu bjsa tampil dengan baik dan menikmati acara tersebut tanpa merasa canggung atau tidak nyaman.

Jangan terlalu fokus pada tren atau gaya yang sedang kekinian. Lebih baik pilihlah busana yang sesuai dengan kepribadian dan style kamu.

5. Jangan lupa gunakan aksesori yang tepat

5 Outfit Buka Puasa Bareng Calon Mertua, Khusus Tak Berhijabilustrasi bersama mertua (pexels.com/Andrea Piacquadio)

Aksesori bisa menjadi pelengkap yang penting dalam memilih outfit untuk buka puasa bersama calon mertua. Namun, pastikan untuk memilih aksesori yang sesuai dengan pakaianmu dan tidak terlalu mencolok.

Hindari aksesori yang terlalu besar atau berlebihan, pilihlah yang lebih sederhana dan elegan. Sebagai contoh, kamu bisa memilih anting-anting kecil, gelang yang simpel, atau kalung dengan desain yang minimalis. Aksesori yang tepat pastinya akan memberikan sentuhan akhir yang sempurna pada penampilanmu.

Mungkin kamu memang perlu perhatian khusus dalam memilih outfit untuk buka puasa bersama calon mertua. Terutama karena kamu ingin menciptakan kesan yang baik dan sopan di mata mereka. Tapi ingat, kamu tetap harus memilih busana yang tepat sesuai dengan situasi, dan tetap mencerminkan kepribadian serta kesopananmu. Sepakat?

Desy Damayanti Photo Community Writer Desy Damayanti

Read what I write and you will find out who I really am, ig: Desy_damay

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya