Bisa Dilatih Lho! 5 Cara Menciptakan Kebiasaan Positif

Jangan sampai kamu menyesal di kemudian hari ya

Kebiasaan positif akan terbangun apabila dilakukan secara terus menerus dan berulang kali secara konsisten. Seseorang tidak akan bisa memiliki kebiasaan itu apabila tidak dilatih. Pada akhirnya, apabila bisa terus menjalankan kebiasaan yang positif, tentunya berpengaruh pula pada masa depan. 

Kamu juga bisa melatihnya secara perlahan. Nah berikut ini beberapa langkah untuk menciptakan kebiasaan yang positif:

Baca Juga: 5 Cara Menemukan Pasangan yang Pas, Dia Selalu Ada saat Suka dan Duka 

1. Kuatkanlah niat kamu untuk membangun kebiasaan positif

Bisa Dilatih Lho! 5 Cara Menciptakan Kebiasaan PositifPexels.com/fauxels

Niat merupakan fondasi awal dalam melakukan suatu hal. Sama halnya ketika kita ingin membuat kebiasaan positif, maka harus mempunyai niat yang kuat dan jelas.

Apabila dari awal saja niatnya sudah ragu-ragu, maka akan sulit untuk melakukan kebiasaan positif tersebut. Bisa saja suatu saat dirimu menemui cobaan, maka akan cepat menyerah. Mengapa demikian? Karena fondasi awalnya sudah kurang kokoh.

2. Buatlah jadwal harian sehingga kamu bisa menyelesaikan pekerjaan satu per satu

Bisa Dilatih Lho! 5 Cara Menciptakan Kebiasaan PositifIlustrasi daftar mimpi (Unsplash.com/GlennCarstens-Peters)

Kebiasaan positif tidak dapat tercipta begitu saja. Karena suatu kebiasaan adalah kegiatan yang dilakukan secara berulang-0ulang. Maka dari itu, kamu perlu membuat jadwal harian.

Buatlah jadwal harian yang sesuai dengan kondisi kamu saat ini. Pertanyaan berikutnya, kebiasaan apa yang ingin kamu lakukan? Sebagai tahap awal, sebaiknya jangan memaksa melakukannya setiap hari, karena kamu bisa menjadi cepat jenuh. Lakukanlah perlahan sehingga kamu menikmatinya. 

3. Perhatikan pergaulan kamu dengan cermat

Bisa Dilatih Lho! 5 Cara Menciptakan Kebiasaan PositifUnsplash/Helena Lopes

Setelah mempunyai niat yang kuat dan menyusun jadwal harian, langkah selanjutnya yang harus kamu lakukan adalah memerhatikan pergaulanmu dengan cermat. Tanyakan kepada diri sendiri, apakah mereka memberi dampak positif atau negatif?

Pada dasarnya lingkungan adalah faktor yang sangat memengaruhi kepribadian seseorang. Maka dari itu, perhatikan sekitarmu. Jangan sampai ketika kamu sudah mulai melakukan kebiasaan positif, malah gagal karena terpengaruh pergaulan di sekitar. 

4. Berdoa dan selalu mensyukuri segala hal

Bisa Dilatih Lho! 5 Cara Menciptakan Kebiasaan PositifIlustrasi bersyukur (Unsplash/nate_dumlao)

Manusia tidak dapat lepas dari sang pencipta. Maka dari itu setiap kegiatan yang dilakukan sebaiknya diawali dengan berdoa. Dengan begitu, harapannya setiap langkah yang kamu lakukan akan tetap dalam perlindungan sang pencipta.

Memang tidak mudah memulai kebiasaan positif. Banyak halangan dan cobaan yang akan dihadapi ke depannya. Godaan pun akan semakin banyak sehingga bisa setiap saat membuat goyah dan tergoda. Nah karena itu, cobalah untuk selalu mensyukuri segala hal ya sehingga kamu bahagia dengan apa yang dimiliki saat ini. 

5. Konsisten tetap menjadi kunci keberhasilan

Bisa Dilatih Lho! 5 Cara Menciptakan Kebiasaan Positifilustrasi seorang wanita berada di depan laptop. (Pexels.com/Mary Taylor)

Kunci utama dan yang paling pokok untuk membangun kebiasaan positif adalah konsisten. Karena sebuah kebiasaan positif tidak akan tercipta apabila hanya dilakukan selama satu atau dua kali saja. Mungkin awalnya terpaksa, tapi lama kelamaan akan terbiasa.

Ibarat sebuah rumah, tidak cukup hanya mempunyai sebuah pondasi yang kuat. Agar bisa membangun rumah yang tegap, juga harus memiliki dinding yang kokoh. Seperti halnya agar dapat membangun kebiasaan yang positif, hendaknya harus memiliki niat yang kuat dan konsisten. Nah itulah lima cara untuk menciptakan kebiasaan positif. Selamat mencobanya ya. 

Nikti latif Setyaningrum Photo Community Writer Nikti latif Setyaningrum

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ni Ketut Sudiani

Berita Terkini Lainnya