5 Momen Kuliah yang Bikin Kangen, Ada yang Relate?

Pasti banyak banget pengalaman seru ya

Masa-masa sekolah dan kuliah menjadi momen yang sangat mengesankan. Belajar bersama dan melakukan berbagai kegiatan bareng, tentu sangat menyenangkan. Momen-momen seperti itu akan menjadi kenangan manis setelah tamat sekolah atau lulus dari kampus.

Apakah kamu juga punya pengalaman yang sama? Nah berikut beberapa momen kuliah yang biasanya bikin kangen:

Baca Juga: 5 Pertimbangan Kuliah ke Luar Kota, Biar Gak Kaget

1. Kekompakan dan kebersamaan di organisasi

5 Momen Kuliah yang Bikin Kangen, Ada yang Relate?Ilustrasi mahasiswa. ANTARA FOTO/Idhad Zakaria

Jika saat kuliah kamu mengikuti organisasi atau kepanitiaan apapun, pasti kamu akan bertemu dengan banyak teman. Momen kebersamaan bersama teman-teman kepanitiaan dan organisasi menjadi kenangan yang sangat dirindukan ketika sudah lulus. Berbagai kegiatan yang dilakukan bersama pastinya akan menciptakan memori yang tak pernah terlupakan. 

Kamu akan mengenang kembali momen saat di mana harus bekerja sama untuk mencapai tujuan organisasi dan menyelenggarakan acara tertentu. Meskipun sudah lulus, kamu tidak akan pernah melupakannya. 

2. Kulineran mencari makanan murah ala mahasiswa

5 Momen Kuliah yang Bikin Kangen, Ada yang Relate?ilustrasi makanan (pexels.com/ Quang Nguyen Vinh)

Menjadi mahasiswa memang harus pandai-pandai mengatur keuangan. Mengingat biaya kuliah tentu tidak murah. Maka dari itu, harus pandai berhemat. Biar makin hemat, biasanya mahasiswa sangat memperhitungkan biaya untuk makan. 

Begitu pula dengan budget untuk jajan, harus dikontrol supaya tidak menjadi boros. Mahasiswa akan mencari jajanan yang murah untuk kulineran. Biasanya mereka akan pergi bersama-sama dengan teman satu kuliah yang juga perantau. Nah kebersamaan ini juga pasti sangat dirindukan. 

3. Susah senang sewaktu ikut kegiatan KKN

5 Momen Kuliah yang Bikin Kangen, Ada yang Relate?Mahasiswa UGM saat menjalani KKN-PPM Daring. Dok: Humas UGM

Program kuliah yang dinanti-nantikan mahasiswa menjelang semester akhir adalah KKN. Program tersebut dirancang supaya mahasiswa bisa belajar dan mengabdi di masyarakat. Biasanya kegiatan ini dilakukan di desa yang memerlukan pendampingan. 

Biasanya para mahasiswa akan turut membantu desa tersebut untuk lebih berkembang dan maju. Selama beberapa minggu, KKN dilakukan bersama teman-teman lintas jurusan. Kegiatan yang mengasyikkan dan berbagai peristiwa seru bersama teman-teman inilah yang membuat KKN menjadi momen yang dirindukan. 

4. Suasana kelas saat pembelajaran

5 Momen Kuliah yang Bikin Kangen, Ada yang Relate?Pexels/Snapwire

Pembelajaran di kelas juga menjadi momen yang dirindukan. Proses saling belajar bersama inilah yang bikin suasana kelas makin seru. Berproses bersama belajar dari yang semula tidak bisa, menjadi bisa adalah hal yang tak akan terlupakan.

Ketika sudah lulus, momen inilah yang dirindukan. Belajar bersama teman-teman hingga lulus bersama. Siapa nih yang juga kangen dengan momen itu?

5. Momen saat ngontrak bareng maupun tinggal di asrama

5 Momen Kuliah yang Bikin Kangen, Ada yang Relate?https://www.pexels.com/@zun1412/

Terakhir adalah momen saat tinggal di kost, kontrakan, maupun asrama. Tinggal bersama teman seperjuangan yang juga sedang menempuh pendidikan merupakan hal yang memorable sekali. Saling mengingatkan tugas dan mengisi keseharian dengan bersama-sama.

Ketika sudah lulus, kebersamaan tinggal bareng di tempat perjuangan ini yang akan dirindukan. Pasti kalian juga pernah merasakannya bukan? Momen ini memang sangat berkesan. Ya, masa-masa kuliah memang sangat menyenangkan. Dari deretan momen di atas, mana yang paling kamu rindukan?

Maftukhatul Azizah Photo Community Writer Maftukhatul Azizah

Berbagi energi positif melalui tulisan.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ni Ketut Sudiani

Berita Terkini Lainnya