TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

Kelahiran Jumat Keras Hati hingga Mudah Putus Asa, Tergantung Pasaran

Jumat dipercaya adalah hari yang sangat istimewa 

unsplash

Hari kelahiran seseorang diyakini mempunyai pengaruh terhadap tabiat dan watak orang tersebut dalam bertingkah laku. Keistimewaan hari Jumat adalah diyakini sebagai waktu yang paling mustajab untuk berdoa dibandingkan hari lainnya. Hari ini adalah hari yang paling ditunggu-tunggu oleh Umat Muslim.

Kali ini IDN Times mengutip dari buku cetakan Tahun 1995 tentang Primbon Jodoh dan Horoskop susunan Oni Anawati. Beberapa watak orang dengan kelahiran Jumat dan pasarannya (pasaran Jawa) masing-masing seperti berikut ini.

Baca Juga: 5 Macam Karakter Orang Kelahiran Hari Sabtu Menurut Weton Bali

1. Jumat Kliwon susah dirubah kehendaknya

pexels.com/Jonas Svidras

Mereka yang lahir pada Jumat Kliwon, apabila wanita banyak cemburunya dan kehendaknya sulit diubah. Mereka juga tidak pandai menyimpan rahasia. Tetapi berhati mulia, pemaaf, suka menerima dan suka memberi serta memiliki daya ingat yang teguh.

2. Jumat Legi si keras hati

pexels.com/Nathan Martins

Tabiatnya keras hati, mudah tersinggung, gemar dipuji serta kadang-kadang mudah putus-asa. Tetapi ia suka memberi pertolongan orang lain yang menderita, sangat tabah dalam menerima cobaan.

3. Jumat Pahing mudah dihasut

https://pixabay.com/id

Tabiat orang yang lahir Jumat Pahing adalah gampang dihasut, banyak bicara, dan berhati keras. Tetapi ia sangat menaruh belas-kasihan terhadap orang yang tertimpa musibah, sangat bijaksana, serta memiliki pendirian yang teguh.

4. Jumat Pon penyabar

pexels.com/@burst

Kelahiran Jumat Pon memiliki tabiat kurang pandai menyimpan rahasia, berhati keras, suka disanjung dan mudah putus-asa. Tetapi berhati penyabar, tahan ketika menerima cobaan, tidak suka mementingkan kepentingan diri sendiri serta teguh pendirian. 

Berita Terkini Lainnya