TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Gabung di IDN Times

5 Hal Kecil yang Menentukan Masa Depan, Renungkan!

Hal kecil yang berdampak besar bagi masa depan

ilustrasi wanita sedang membaca buku (pexels.com/Rahul Shah)

Masa depan kerap kali ditakutkan oleh banyak orang, terutama bagi orang yang baru menginjak dewasa. Masa depan dianggap tidak pasti dan menyeramkan. Padahal, masa depan pun dapat mengikuti keinginan kita.

Satu diantara penentu masa depan seseorang selain takdir adalah hal-hal apa saja yang seseorang lakukan. Hal-hal inilah yang berperan besar dalam masa depan seseorang. Masa depan pun akan mengikuti kehidupan yang kita jalani saat ini.

Ternyata, terdapat hal-hal kecil yang dapat menentukan masa depan seseorang. Hal kecil ini seringkali tidak disadari karena dianggap sepele. Apa saja hal kecil yang dapat menentukan masa depan, simak artikel ini!

Baca Juga: 10 Rekomendasi Tempat Makan Enak di Nusa Dua Bali yang Wajib Dicoba

Baca Juga: 5 Kafe Instagramable di Bali Jadi Tempat Langganan Influencer

1. Apa yang kamu baca

ilustrasi membaca buku (unsplash.com/Joel Muniz)

Apa yang kamu baca saat ini berpengaruh besar terhadap mada depan. Kalau saat ini kamu sibuk membaca status orang atau cuitan seseorang, kamu tidak akan mendapatkan manfaat. 

Berbeda ketika kamu lebih memilih membaca buku atau artikel. Kamu akan mendapatkan beragam informasi penting dan kamu akan mendapatkan ilmu baru. Ilmu dan wawasan yang kamu peroleh sangat berperan besar dalam menentukan masa depan kamu.

Sebagai contoh, orang yang rajin membaca buku pasti memiliki wawasan yang jauh lebih luas. Wawasan tersebut mengantarkan mereka menjadi seorang yang sukses. Tak heran orang-orang sukses selalu menganjurkan untuk memperbanyak membaca buku.

2. Uang yang kamu keluarkan

ilustrasi wanita kaya (unsplash.com/Sharon McCutcheon)

Uang memang menjadi alat untuk memenuhi kebutuhan sekaligus sebagai tolak ukur kekayaan seseorang. Tanpa kamu sadari, uang yang kamu keluarkan dapat memengaruhi masa depan. 

Kalau kamu mengeluarkan uang untuk memenuhi kebutuhan, itu adalah hal yang wajar. Saat kamu mengeluarkan uang untuk hal-hal besar seperti investasi, menabung, atau membangun bisnis tentu merupakan hal yang hebat.

Mengeluarkan uang hanya untuk kesenangan semata dapat membuat keadaan finansial kamu memburuk. Tak heran banyak orang yang tidak mencapai kekayaan yang diinginkan karena tidak bisa mengatur kuangan dan gaya hidup yang tinggi.

3. Waktu yang kamu habiskan

ilustrasi pria sedang berpikir (pexels.com/olia danilevich)

Waktu merupakan hal terpenting dalam hidup ini. Waktu tidak dapat diulang, hal inilah yang membuat waktu menjadi hal penting. Kalau kamu pandai memanfaatkan waktu luang dengan hal bermanfaat, kamu sudah berinvestasi terhadap masa depan kamu.

Gunakanlah waktu luang untuk belajar, hobi, atau hal-hal yang dapat membuat hidup kamu lebih baik. Jangan terlalu sering menggunakan waktu luang kalian untuk bersenang-senang. Karena terlalu larut dalam kesenangan akan membuat kamu menjadi lemah.

Mulailah menghargai waktu dengan menjadi orang yang tepat waktu. Setiap detik yang kamu habiskan sangat berpengaruh besar terhadap masa depan kamu. Apalagi setiap penyesalan yang telah kamu lakukan tidak dapat diputar waktunya.

4. Dengan siapa kamu berteman

ilustrasi pria berbicara (pexels.com/nappy)

Teman merupakan aspek penting dalam kehidupan. Teman berperan besar terhadap perkembangan atau tingkah laku seseorang. Memiliki teman yang tepat akan membuat kamu semakin berkembang.

Tak sedikit kasus anak yang terjerumus ke hal negatif karena salah pergaulan. Hal ini menjadi tanda kalau memilih teman yang tepat merupakan hal yang penting. Kalau kamu ingin masa depan lebih baik, pilihlah teman yang dapat membawa kehidupan kamu menjadi semakin berkembang.

Verified Writer

Athallah Hanan Adhasubhi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Berita Terkini Lainnya