10 Bahasa Bali Tentang Aktivitas Sehari-hari, Mudah Diingat

Yuk belajar Bahasa Bali biar gak punah!

Setiap manusia pastinya akan melakukan aktivitas rutin setiap harinya, entah itu bekerja, berkumpula bersama keluarga, hingga kegiatan me time. Artikel ini akan membahas aktivitas yang sering dilakukan oleh setiap orang sambil belajar Bahasa Bali.

Belajar Bahasa Bali sangat mudah, apalagi sering digunakan sehari-hari. Yuk, disimak langsung artikelnya!

1. Mandi Bahasa Balinya manjus

10 Bahasa Bali Tentang Aktivitas Sehari-hari, Mudah DiingatIlustrasi toilet. (Pixabay.com/jarmoluk)

Mandi dilakukan minimal dua kali sehari, di pagi dan sore hari. Mandi bermanfaat untuk menjaga kebersihan tubuh. Kamu juga akan terhindar dari bau badan, dan lebih sehat.

2. Pipis atau kencing Bahasa Balinya ngenceh

10 Bahasa Bali Tentang Aktivitas Sehari-hari, Mudah DiingatIlustrasi toilet. (Pixabay.com/Peggy_Marco)

Pipis atau kencing adalah proses fisiologis ,di mana tubuh manusia mengeluarkan limbah cair dalam bentuk urin. Urin ini dikeluarkan dari kandung kemih melalui ureta. Proses ini adalah bagian dari sistem ekskresi dalam tubuh manusia.

3. BAB atau buang air besar Bahasa Balinya meju

10 Bahasa Bali Tentang Aktivitas Sehari-hari, Mudah DiingatIlustrasi BAB. (Pixabay.com/Alexas_Fotos)

BAB atau buang air besar juga bagian dari sistem sekresi dalam tubuh. Jika pipis berupa cairan, maka BAB berupa sisa-sisa makanan yang sudah tidak digunakan lagi oleh tubuh. Gangguan BAB dapat mengganggu kesehatan tubuh seperti perut kembung, pusing, perasaan tidak enak, hingga wasir.

4. Tidur Bahasa Balinya sirep atau pules

10 Bahasa Bali Tentang Aktivitas Sehari-hari, Mudah DiingatIlustrasi bangun tidur. (unsplash.com/bruce mars)

Setelah seharian beraktivitas, manusia memerlukan waktu untuk beristirahat. Satu di antaranya dengan cara tidur. Tidur berguna untuk memulihkan fisik dan mental. Memiliki waktu tidur yang cukup dapat meningkatkan kesehatan tubuh. Begitu juga sebaliknya.

5. Belajar Bahasa Balinya melajah

10 Bahasa Bali Tentang Aktivitas Sehari-hari, Mudah DiingatIlustrasi belajar daring. (pixabay.com/sasint)

Setiap manusia tidak akan berhenti belajar untuk mendapatkan pengetahuan baru. Belajar tidak terbatas pada pelajar maupun mahasiswa saja. Orang yang sudah bekerja maupun tua perlu banyak belajar untuk memahami kehidupan.

6. Membaca Bahasa Balinya memaca

10 Bahasa Bali Tentang Aktivitas Sehari-hari, Mudah DiingatIlustrasi anak sedang belajar. (facebook.com/I Wayan Parwata)

Membaca adalah jendelanya ilmu pengetahuan. Tidak hanya buku, kamu bisa membaca beragam tulisan atau artikel yang bermanfaat untuk menambah pengetahuan. Jadi, siapa saja wajib rasanya untuk membaca agar ilmunya terus bertambah.

7. Berbelanja Bahasa Balinya meblanja

10 Bahasa Bali Tentang Aktivitas Sehari-hari, Mudah DiingatIlustrasi belanja online. (unsplash.com/CardMapr)

Berbelanja berguna untuk membeli kebutuhan sehari-hari. Agar tidak boros, sebaiknya kamu berbelanja hal-hal yang penting terlebih dahulu. Setelah itu sisihkan uangmu untuk ditabung. Jika ada sisa, baru kamu gunakan untuk membeli barang-barang lainnya.

8. Bekerja Bahasa Balinya megae

10 Bahasa Bali Tentang Aktivitas Sehari-hari, Mudah DiingatIlustrasi seseorang yang sedang bekerja. (Pixabay.com/StartupStockPhotos)

Untuk bisa berbelanja, kamu perlu memiliki uang. Bekerja termasuk satu cara untuk mendapatkan uang. Dengan bekerja, kamu bisa meraih masa depan dan impian.

9. Makan Bahasa Balinya madaar atau ngajeng

10 Bahasa Bali Tentang Aktivitas Sehari-hari, Mudah DiingatIlustrasi anak sedang makan. (Pixabay.com/avitalchn)

Makan adalah aktivitas wajib yang dilakukan manusia untuk memberi asupan pada tubuhnya. Manusia memerlukan asupan makanan agar bisa melakukan aktivitas sehari-hari. Makan juga berguna untuk menghilangkan rasa lapar.

10. Mencuci Bahasa Balinya ngumbah

10 Bahasa Bali Tentang Aktivitas Sehari-hari, Mudah DiingatIlustrasi mencuci perabotan rumah. (Pixabay.com/Rewrite27)

Mencuci adalah aktivitas untuk membersihkan sesuatu menggunakan air dan sabun pembersih. Misalnya sebelum makan, kamu harus mencuci tangan terlebih dahulu. Atau mencuci pakaian agar terbebas dari kuman.

Gimana guys, mudah banget belajar Bahasa Bali, kan? Jangan lupa untuk menghafalkan dan mempraktikkannya ya. Jangan sampai Bahasa Bali menjadi tamu di tanahnya sendiri.

Ari Budiadnyana Photo Community Writer Ari Budiadnyana

Menulis dengan senang hati

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya