Arti Poleng Bahasa Bali, Berhubungan dengan Warna

Warna poleng identik banget dengan Bali

Warna memiliki arti penting dalam kehidupan. Hampir semua benda yang ada di dunia ini memiliki warna sesuai dengan ciri khasnya. Karena itu, penting untuk mengenal warna-warna yang ada di sekitar kita dalam Bahasa Bali.

Penyebutan warna dalam Bahasa Bali sering digunakan dalam percakapan sehari-hari. Agar kamu bisa paham soal ini, wajib banget baca daftar warna-warna beserta terjemahannya dalam Bahasa Bali di bawah ini. Jangan lupa dihafalkan ya, guys!

Baca Juga: Arti Kenyang dalam Bahasa Bali, Jangan Diucapkan Sembarangan

Baca Juga: 7 Wewangsalan, Pantun Bahasa Bali yang Bikin Dia Salting

1. Poleng Bahasa Indonesianya kotak hitam putih

Arti Poleng Bahasa Bali, Berhubungan dengan WarnaTari Poleng Kesiman di Upacara Ngerebong. (Instagram.com/puradalemkesiman)

Poleng menjadi warna khas Bali. Poleng ini mirip dengan warna bendera start atau finish dalam ajang balapan. Warna poleng biasanya menghiasi tempat-tempat yang dianggap suci, dan sering dijadikan aksesori pakaian adat Bali terutama untuk pecalang (tenaga keamanan tradisional Bali) maupun untuk kostum tari.

2. Tridatu Bahasa Indonesianya tiga warna yaitu merah, putih, dan hitam

Arti Poleng Bahasa Bali, Berhubungan dengan WarnaGelang tridatu. (Denpasarkota.go.id)

Tridatu adalah warna suci dalam Hindu di Bali. Warna merah, putih, dan hitam ini melambangkan simbol tiga warna dewa utama dalam Hindu yaitu Brahma (merah), Wisnu (hitam), dan Siwa (putih).

3. Warna dasar merah, kuning, hijau, dan biru

Arti Poleng Bahasa Bali, Berhubungan dengan WarnaIlustrasi warna-warni pada lampu pengatur lalu lintas. (Pixabay.com/WikimediaImages)

Merah Bahasa Balinya adalah barak, kuning Bahasa Balinya adalah kuning atau jenar. Sedangkan hijau Bahasa Balinya adalah gadang dan biru Bahasa Balinya adalah pelung. Warna ini, jika dicampur satu dengan yang lainnya bisa menciptakan warna baru.

4. Hitam dan putih

Arti Poleng Bahasa Bali, Berhubungan dengan WarnaIlustrasi hitam dan putih. (Pixabay.com/sadekhusein)

Hitam Bahasa Balinya adalah selem, ireng, cemeng, dan badeng. Sedangkan putih Bahasa Balinya adalah petak. Kedua warna ini sering disebut sebagai warna yang bertolak belakang. Warna putih sering melambangkan kebaikan, sedangkan warna hitam melambangkan kejahatan.

5. Abu-abu Bahasa Balinya adalah klau

Arti Poleng Bahasa Bali, Berhubungan dengan WarnaIlustrasi warna abu-abu. (Pixabay.com/ELG21)

Klau atau abu-abu adalah perpaduan antara warna hitam dan putih. Dalam dunia politik, abu-abu sering disimbolkan sebagai pihak yang netral. Sering juga digunakan untuk menyebutkan pihak yang masih belum jelas keberpihakannya.

6. Pink atau merah muda Bahasa Balinya adalah dadu

Arti Poleng Bahasa Bali, Berhubungan dengan WarnaFilm Barbie. (Warnerbros.com)

Pink atau merah muda adalah campuran warna merah dan putih. Pink kerap diidentikkan sebagai warna untuk perempuan. Padahal, laki-laki pun bisa memakai warna pink.

7. Oranye Bahasa Balinya adalah kudrang

Arti Poleng Bahasa Bali, Berhubungan dengan WarnaJeruk mandarin. (Commons.wikimedia.org/Joe Ravi)

Selain kudrang, Bahasa Bali oranye yang lain adalah jingga atau nasak gedang (pepaya matang). Oranye adalah perpaduan warna merah dan kuning.

Selain warna di atas, ada warna lain yang sering digunakan yaitu ungu dan cokelat. Ungu Bahasa Balinya adalah tangu, dan cokelat Bahasa Balinya adalah soklat. Pelajaran mengenal warna ini diajarkan pada tingkat sekolah dasar (SD) yaitu di kelas 1. Yuk, belajar Bahasa Bali.

Ari Budiadnyana Photo Community Writer Ari Budiadnyana

Menulis dengan senang hati

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya