Jadwal Hari Besar Selama Juni, 4 Presiden RI Ulang Tahun Bulan Ini

Coba sebutkan siapa saja mereka?

Juni menjadi bulannya tokoh-tokoh penting. Sebab banyak tokoh penting Indonesia yang dilahirkan pada bulan Juni. Seperti Presiden Pertama Republik Indonesia 1945-1966, Soekarno, yang lahir dengan nama Koesno Sosrodihardjo pada tanggal 6 Juni 1901 di Surabaya, Jawa Timur.

Selain Bapak Proklamasi tersebut, Presiden Kedua Republik Indonesia 1967-1998, Jenderal Besar TNI (Purn) HM Soeharto, juga lahir pada tanggal 8 Juni 1921 di Dusun Kemusuk, Desa Argomulyo, Kecamatan Sedayu, Bantul, Yogyakarta.

Berikutnya adalah Presiden RI ketiga, BJ Habibie, lahir pada 25 Juni 1936 di Parepare, Sulawesi Selatan. Tokoh yang berhasil membuat pesawat terbang ini mengundurkan diri dari jabatan presiden pada 21 Mei 1998. Ia menjabat begitu singkat. Hanya satu tahun dan lima bulan sebagai presiden.

Terakhir, ada Presiden ketujuh RI, Joko “Jokowi” Widodo, yang lahir pada 21 Juni 1961 di Surakarta, Jawa Tengah. Jokowi, sapaan akrabnya ini menjabat sebagai Presiden resmi pertama kali pada 20 Oktober 2014. Ia menang dua periode Pemilu (Pemilihan Umum) dan berhasil menggaet hati masyarakat Indonesia.

Selain itu tepat awal bulan 1 Juni, juga menjadi peringatan penting lahirnya Pancasila di negeri ini. Pancasila merupakan dasar ideologi Bangsa Indonesia, pedoman kehidupan berbangsa dan bernegara utuh menjadi NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia).

Berikut beberapa peringatan lain di bulan Juni dari berbagai sumber yang dirangkum IDN Times:

1. Bagi umat Hindu Bali, bulan Juni banyak perayaan penting dan harus sembahyang

Jadwal Hari Besar Selama Juni, 4 Presiden RI Ulang Tahun Bulan IniIDN Times/Imam Rosidin

Setiap bulan Juni menurut kalender Saka 1942, yang disusun berdasarkan Paruman Sulinggih PHDI (Parisada Hindu Dharma Indonesia) di Besakih tanggal 25 Juli 1998, mencatat beberapa peringatan penting bagi umat Hindu Bali di bulan. Yaitu:

  • 3 Juni: Hari Budha Kliwon Ugu
  • 5 Juni: Hari Purnama Sasih Sadha
  • 13 Juni: Tumpek Wayang dan Hari Kajeng Kliwon Uwudan
  • 17 Juni: Buda Cemeng Kelawu
  • 19 Juni: Bhatari Shri
  • 20 Juni: Tilem Sasih Sadha
  • 23 Juni: Anggara Kasih Dukut
  • 28 Juni: Kajeng Kliwon Pemelastali atau Watu Gunung Runtuh
  • 30 Juni: Hari Paid-paidan.

Baca Juga: Panduan Pelaksanaan Yadnya Umat Hindu di Bali Selama Pandemik COVID-19

2. Bagi generasi millennial dan gen Z, masih pada ingat gak perayaan hari besar nasional bulan Juni?

Jadwal Hari Besar Selama Juni, 4 Presiden RI Ulang Tahun Bulan IniIlustrasi Bendera Merah Putih. (Instagram.com/ayoindonesia)

Sebagai Bangsa Indonesia, bulan Juni tentu sangat spesial. Apalagi generasi millennial dan gen Z, tentunya sudah hafal di luar kepala dong ya soal peringatan hari besar di bulan Juni. Berikut ini enam hari besar nasional bulan Juni:

  • 1 Juni: Hari Lahir Pancasila
  • 3 Juni: Hari Pasar Modal Indonesia
  • 22 Juni: Hari Ulang Tahun Kota Jakarta
  • 22 JuniL Hari Ulang Tahun Polisi Militer Angkatan Darat (POMAD)
  • 24 Juni: Hari Bidan Indonesia
  • 29 Juni: Hari Keluarga Berencana Nasional

Sedangkan berkaitan dengan keagamaan adalah:

  • 7 Juni: Hari Besar Khatolik, Hari Minggu Tiga Yang Esa
  • 11 Juni: Hari Sakrament
  • 24 Juni: Hari Santayan

Sedangkan tanggal 25 Juni nanti merupakan hari besar Konfuciani yang disebut Pe Chun.

Baca Juga: 6 Doa Memulai Aktivitas Menurut Agama Hindu Bali

3. Ada peringatan hari besar dunia di bulan Juni. Mulai dari Hari Anak hingga Hari Wabah

Jadwal Hari Besar Selama Juni, 4 Presiden RI Ulang Tahun Bulan Iniallthatinteresting

Peringatan hari besar di dunia pada bulan Juni adalah:

  • 1 Juni: Hari Anak Sedunia
  • 1 Juni: Hari Orang Tua Sedunia
  • 4 Juni: Peringatan Korban Anak Dalam Perang
  • 5 Juni: Hari Lingkungan Hidup Sedunia
  • 8 Juni: Hari Laut Sedunia
  • 14 Juni: Hari Donor Darah Sedunia
  • 15 Juni: Hari Demam Berdarah Dengue ASEAN (Association of Southeast Asian Nations)
  • 17 Juni: Hari Pengentasan Wabah Kekeringan
  • 20 Juni: Hari Pengungsi Internasional
  • 21 Juni: Hari Musik Sedunia
  • 21 Juni: Hari Yoga Internasional
  • 26 Juni: Hari Anti Narkoba Internasional.

Itulah deretan hari besar nasional dan dunia selama bulan Juni 2020. Semoga kamu masih ingat tanggal ya meski diam di rumah.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya