3 Series Terbaik Dibintangi Ario Bayu, Terbaru di Netflix

Nightmares and Daydreams, tayang serentak di 190 negara

Ario Bayu berhasil mencuri perhatian dengan terpilihnya membintangi series perdana arahan Joko Anwar, Nightmares and Daydreams. Ario Bayu bukan nama baru di industri perfilman Indonesia. Sebelumnya, dia sukses menjadi pemeran utama di Catatan (Harian) Si Boy (2011) hingga Soekarno (2013).

Kini, Ario Bayu mulai melebarkan sayap untuk membintangi beberapa judul series. Namun, series yang dipilih tidak sembarangan, baik dalam segi cerita hingga karakter yang akan dia perankan. Dua di antaranya tayang di Netflix, berikut ada 3 series terbaik Ario Bayu.

1. The Bridge 2 (2020)

3 Series Terbaik Dibintangi Ario Bayu, Terbaru di NetflixThe Bridge (dok. Double Vision / The Bridge)

The Bridge 2 merupakan series rilisan HBO Asia dan Viu, yang melibatkan aktor tiga negara: Indonesia Malaysiam dan Singapura. The Bridge 2 menceritakan tentang kapal pesiar dari Singapura, yang terdampar di Malaysia. Anehnya, di dalam kapal tersebut terdapat satu keluarga yang berasal dari Indonesia, mati secara mengenaskan.

Ario Bayu yang berperan sebagai polisi membuat penyelidikan khusus untuk mengungkap kasus pembunuhan tersebut. Pasalnya, kasus ini diduga melibatkan beberapa penguasa yang sedang menjalankan bisnis gelap narkoba. The Bridge 2, dibintangi juga oleh Amanda Manopo, Bront Palarae, dan Rebecca Lim.

2. Gadis Kretek (2023)

3 Series Terbaik Dibintangi Ario Bayu, Terbaru di NetflixGadis Kretek (dok. Netflix / Gadis Kretek)

Tidak kalah mencuri perhatian, Gadis Kretek merupakan series web Indonesia di Netflix, yang paling populer dan mencuri perhatian di 2023. Diangkat dari sebuah novel, Gadis Kretek menceritakan tentang kisah asmara perempuan pengusaha rokok kretek dengan pria miskin yang pekerja keras.

Gadis Kretek tidak hanya menghadirkan kisah asmara saja. Sosok Dasiyah yang diperankan Dian Sastrowardoyo pun memiliki semangat tinggi. Ia menjadikan dirinya sebagai perempuan yang memiliki hak dan kesempatan sama dengan laki-laki agar sukses. Series ini terdiri dari 5 episode, yang digarap Kamila Andini dan Ifa Isfansyah.

3. Nightmares and Daydreams (2024)

3 Series Terbaik Dibintangi Ario Bayu, Terbaru di NetflixNightmares and Daydreams (dok. Netflix / Nightmares and Daydreams)

Telah tayang di Netflix sejak 14 Juni 2024, selanjutnya Nightmares and Daydreams. Sebuah series bergenre thriller fantasi pertama di Indonesia, yang terdiri dari 7 episode. Uniknya, semua episode yang disajikan memiliki cerita berbeda, hingga dibintangi para pemain berbeda pula. Sampai-sampai, 65 aktor dan aktris ikut terlibat membintangi series ini.

Ario Bayu sendiri membintangi episode pertama berjudul Old House. Menceritakan tentang seorang sopir taksi yang memilih untuk menitipkan ibunya di panti jompo terkenal mewah. Namun, tempat itu bukanlah panti jompo biasa. Di sana, terdapat banyak sekali orang-orang pengabdi iblis yang ingin hidup abadi dan tetap muda.

Series yang dibintangi Ario Bayu di atas, sepertinya sangat layak disebut terbaik. Selain dari segi cerita dan kualitas, tiga series di atas juga tampil di beberapa negara. Seperti Nightmares and Daydreams, siap tayang secara serentak di 190 negara.

Sandi Nugraha Photo Community Writer Sandi Nugraha

Bismillahirrahmanirrahim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya