10 Lagu Bali Terbaru Januari 2024, Ada Bagus Wirata

Musisi Bali aktif berkarya ya ternyata. Keren sih!

Tahun 2023 telah berganti menjadi tahun 2024. Siapa nih yang sudah menunggu karyanya para musisi Bali? Musisi Bali secara konsisten merilis lagu dengan lirik Bahasa Bali di YouTube. Tak hanya tembang yang beragam, banyak musisi atau penyanyi pendatang baru bermunculan.

Awal tahun 2024 dihiasi oleh lagu-lagu Bali terbaru karya musisi top Bali seperti Bagus Wirata, Rocktober, Tika Pagraky, Widi Widiana, Ray Peni dan lainnya. Apa saja lagunya? Biar gak penasaran, langsung aja disimak daftar lagu Bali terbaru Januari 2024 bawah ini ya.

1. 'Tega', Bagus Wirata

https://www.youtube.com/embed/gh7MYucajmA

Menyambut Tahun Baru 2024, Bagus Wirata merilis lagu terbarunya berjudul Tega. Lagu ini bercerita tentang seorang pria yang menangkap basah kekasihnya sedang bermesraan dengan pria lain. Bagus Wirata masih tetap di jalur musik dengan irama keroncong dangdut.

2. 'Canggu - Karangasem', Rocktober feat Tika Pagraky

https://www.youtube.com/embed/1AZVI6ABwpQ

Rocktober berduet dengan Tika Pagraky merilis lagu barunya yang berjudul Canggu - Karangasem. Lagu ini bercerita tentang kisah cinta Tika Pagraky dengan Wira Krisna, sang vokalis Rocktober. Video musiknya menampilkan cuplikan-cuplikan prosesi saat mereka melakukan upacara pernikahan.

3. 'Seandaine', Tika Pagraky

https://www.youtube.com/embed/kJ1S1eoSkbA

Selain duet bersama band Rocktober, Tika Pagraky juga merilis lagu terbarunya berjudul Seandaine. Lagu ini tentang kisah cinta seorang perempuan yang harus berpisah dengan pasangannya. Ia tidak bisa menghilangkan kenangan indahnya bersama sang mantan.

4. 'Janji Si Gombal', Ray Peni

https://www.youtube.com/embed/FSWXyRaJPoQ

Penyanyi pop Bali ini tidak pernah absen merilis lagu baru setiap bulannya. kini ia merilis lagu berjudul Janji Si Gombal. Lagu ini bercerita tentang seorang pria yang berjanji akan selalu setia bersama pasangannya. Penyanyi asal Sukawati ini menambahkan irama mirip lagu poco-poco di lagu Janji Si Gombal.

5. 'Sepanan Ngancit Cuk', Bayu KW

https://www.youtube.com/embed/SrDMIE8HNsc

Masih ingat dengan penyanyi lawas Bayu KW yang terkenal dengan lagu Supir Kapal? Bayu KW kembali hadir dengan lagu terbarunya berjudul Sepanan Ngancit Cuk.

Lagu ini menceritakan tentang pasangan kekasih yang sedang mabuk asmara. Mereka harus menikah karena pasangan yang perempuan telah hamil.

6. 'Bangkung Ngamah Gula', AA Raka Sidan

https://www.youtube.com/embed/XrO89El_cUA

AA Raka Sidan merilis ulang lagu lamanya berjudul Bangkung Ngamah Gula. Lagu ini hadir dengan nuansa musik baru yang berbeda dari versi aslinya. Bangkung Ngamah Gula bercerita tentang seorang pria yang sedang jatuh cinta dengan gadis pujaan hatinya.

7. 'Muani Belog', Dek Soma

https://www.youtube.com/embed/dyDOXGeHbGo

Dek Soma, penyanyi Bali pendatang baru hadir dengan lagu bertembang pop dengan judul Muani Belog. Lagu ini bercerita tentang seorang pria yang dikhianati oleh kekasihnya. Namun, pria ini tetap sayang kepada kekasihnya tersebut.

8. 'Liak Baik', Vitix Band feat Delon

https://www.youtube.com/embed/BMSZA1NjorU

Lama tidak merilis lagu, Vitix Band akhirnya merilis lagu barunya berjudul Liak Baik yang berduet dengan Delon. Cerita lagu ini cukup unik. Yakni sepasang kekasih sama-sama memiliki orangtua yang mempelajari ilmu leak. Lagu ini juga membawa pesan, jika mempelajari ilmu leak, sebaiknya digunakan untuk menolong orang yang sakit, bukan justru membuat orang lain jadi sakit.

9. 'Pelih Besik Dadi Siu', Widi Widiana

https://www.youtube.com/embed/O7o4bev2Z2k

Siapa nih yang sudah menunggu lagu terbaru bli Widi Widiana? Penyanyi pop Bali ini merilis lagu berjudul Pelih Besik Dadi Siu. Lagu ini bercerita tentang fenomena bahwa kesalahan kecil bisa menjadi masalah besar dalam suatu kehidupan.

10. 'Lengar Celuluk', DJ Mahesa feat X Made

https://www.youtube.com/embed/q-K5ImZuQJ8

Dj Mahesa dikenal dengan lagu-lagunya yang sering viral dan digunakan sebagai musik di TikTok, reels Instagram, maupun Shorts YouTube. DJ yang berasal dari Kabupaten Buleleng ini merilis lagu berjudul Lengar Celuluk. Lagi ini bercerita tentang seorang perempuan yang memiliki bapak dengan wajah galak dan kurang bersahabat. Hal ini membuat kekasihnya takut untuk datang ke rumahnya.

Lagu berbahasa Bali telah mendapatkan tempat di hati penggemarnya. Semoga para musisi Bali ini tetap bisa berkarya, agar lagu berbahasa Bali bisa dikenal lebih luas lagi. Semangat berkarya bli dan mbok!

Ari Budiadnyana Photo Community Writer Ari Budiadnyana

Menyenangi hal-hal baru. Menulis salah satu hobi sejak jaman blog. Menulis apa saja yang ada di hati.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya