Jejak Sejarah Kondom Sebelum Masehi, Bahannya dari Anggota Tubuh Hewan

Pengendalian penyakit seksual udah ada sejak dulu

Alat kontrasepsi kondom biasanya digunakan untuk mencegah kehamilan dan penyakit menular seksual. Ternyata dalam praktiknya, penggunaan kondom sudah diberlakukan sejak ribuan tahun sebelum masehi lho. Berikut sejarah kondom yang kini telah memiliki berbagai varian rasa ini.

Baca Juga: 4 Penyebab Orang Mati Ketika Berhubungan Seks, Cowok Harus Hati-hati

1. Jejak penggunaan kondom sudah ditemukan 11 ribu tahun sebelum masehi

Jejak Sejarah Kondom Sebelum Masehi, Bahannya dari Anggota Tubuh HewanSexualbeing.org

Dilansir dari Bustle.com, penggunaan kondom sebagai alat pencegah kehamilan jejaknya sudah ditemukan sekitar 11 ribu tahun sebelum masehi. Beberapa lukisan yang menggambahkan penggunaan kondom ditemukan dalam gua Grotte Des Combarrelles di Prancis. Lukisan di dinding gua ini menggambarkan penggunaan kondom dari kulit hewan.

Jejak penggunaan kondom lalu ditemukan sekitar 1000 tahun sebelum masehi. Para ilmuwan sempat meneliti kebiasaan orang pada zaman itu, yang menggunakan pembungkus kelamin dengan selubung linen untuk menghindari gigitan serangga dan mencegah penyakit tropis.

Lalu sekitar tahun 1400-an, Bangsa Tiongkok memakai usus domba dan kertas sutra yang diberi minyak, lalu dikenakan pada kelamin untuk mencegah kehamilan ketika berhubungan seksual.

2. Sebagai pengendalian penyakit sifilis sejak abad ke-15

Jejak Sejarah Kondom Sebelum Masehi, Bahannya dari Anggota Tubuh Hewanfoxnews.com

Pada masa pertengahan tahun 1500-an, tidak sedikit warga di Eropa terserang penyakit menular seksual seperti sifilis.

Ahli anatomi dan dokter dari Italia, Gabriello Fallopio, menerbitkan De Morbo Gallico tahun 1564. Intinya menjabarkan tentang penggunaan linen untuk membungkus penis agar mencegah penularan sifilis selama berhubungan seks.

Lalu pada abad ke-17, Dr Condom atau Earl of Condom yang juga dokter Raja Charles II di Inggris, menemukan penggunaan selubung usus domba untuk mencegah penularan sifilis.

3. Penggunaan kondom mulai populer tahun 1800-an

Jejak Sejarah Kondom Sebelum Masehi, Bahannya dari Anggota Tubuh Hewanhealth.com

Penggunaan kondom mulai populer pada era 1800-an. Tahun 1839, seorang ahli kimia Amerika Serikat bernama Charles Good Year menemukan vulkanisasi karet. Lalu sekitar tahun 1855, baru diproduksi kondom berbahan karet yang lebih kuat dan elastis.

Tahun 1920-an, muncul kondom berbahan lateks yang tipis dan kuat. Penghasil kondom lateks pertama adalah Young's Rubber Company dari Amerika Serikat. Kondom ini diproduksi secara massal dan jauh lebih murah daripada kondom linen.

Tepat tahun 1929, The London Rubber Company (LRC) memproduksi kondom lateks dan mendaftarkan Durex sebagai merek dagangnya. Produk ini terdistribusi luas sampai sekarang. Bahkan era 2000-an, kondom berpelumas bermunculan dengan berbagai tekstur, dan varian rasa.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya