4 Cara Menghilangkan Malu Mendengar Suara Sendiri

Eh, mimin juga pernah kayak gitu

Pernah gak sih, kamu merasa malu mendengarkan suara sendiri, terutama setelah melakukan voice record? Mungkin beberapa di antara kamu malu setelah mendengar hasil suara rekamanmu terdengar jelek, cempreng, atau melengking jika dibandingkan suara sehari-harinya. Sehingga kamu merasa canggung untuk menyukai suara diri sendiri.

Namun yang perlu kamu ketahui, seorang diva top sekalipun pernah merasakan hal yang sama ketika mendengarkan suaranya sendiri. Dilansir dari berbagai sumber, berikut cara menghilangkan rasa canggung dan malu ketika mendengarkan suara sendiri:

1. Pertama adalah cintai diri sendiri, termasuk suara kamu

4 Cara Menghilangkan Malu Mendengar Suara SendiriPexels.com/pixabay

Jangan membuat ukuran bahwa suara penyanyi adalah yang paling bagus. Padahal kamu harus mencintai diri sendiri dulu, termasuk suaramu. Ini sebenarnya prinsip utama yang harus kamu miliki. So, love your voice dan tidak perlu membanding-bandingkan dengan suara orang lain.

Baca Juga: Tanda-tanda Anak yang Cenderung Jadi Psikopat, Orangtua Wajib Tahu!

2. Sering-seringlah merekam suara atau bikin video diri sendiri

4 Cara Menghilangkan Malu Mendengar Suara Sendiriunsplash.com/gianandravilla

Kamu boleh memulainya dengan merekam suaramu yang sedang bernyanyi, lalu dengarkan secara berulang-ulang. Tujuannya supaya kamu terbiasa mengenali suara sendiri. Dengan kata lain, “Suara saya ya emang begini.”

Selain itu kamu juga bisa mengevaluasi, mengekplorasi, dan menemukan keindahan suara sendiri.

3. Latihan suara di tempat yang sunyi

4 Cara Menghilangkan Malu Mendengar Suara Sendiripexels.com/brenoanp

Bagaimana cara menghilangkan rasa malu mendengarkan suara sendiri? Cobalah latihan suara di tempat yang sunyi. Misalnya di kamar atau kamar mandi. Sehingga mengurangi orang lain yang akan mengejek suaramu. Kamu bisa melakukannya setiap saat supaya percaya diri.

4. Latihan teknik untuk memberikan kualitas yang baik

4 Cara Menghilangkan Malu Mendengar Suara SendiriBURST

Karena suara merupakan pemberian dari Sang Pencipta, maka dengan beberapa latihan teknik tertentu akan semakin membantu menghasilkan suara yang baik. Namun latihan teknik ini akan sangat mendukung apabila kamu sendiri sudah bisa menerima kelebihan dan kekurangan yang diberikan oleh Tuhan.

Untuk memaksimalkan suara saat bernyanyi, kamu bisa memakai teknik push (Dorongan) dari perut agar tidak membebani tenggorokan ketika bersuara. Push dari perut ini membuat suara kamu lebih ringan daripada push dari dada. Latihan ini juga bisa kamu lakukan tanpa harus jadi penyanyi lho. Misalnya sebagai host, narasumber, memberikan materi di workshop, dan berbicara dengan orang lain.

Semoga cara-cara di atas bisa membantumu ya.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya