Resep Ayam Semur Bali Pedas yang Menggugah Selera, Bikin Nagih!

Cocok dijadikan lauk saat makan malam, nih!

Saat menggelar makan malam besar bersama keluarga, kita sering bingung menentukan menu. Kalau kebetulan keluarga kamu pencinta pedas, coba deh bikin ayam semur bali pedas. Dilengkapi dengan nasi hangat dan sayur, dijamin bakal meningkatkan selera makan.

Berikut cara membuat dan resep ayam semur bali pedas yang enak banget!

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Ayam Semur Bali Pedas yang Menggugah Selera, Bikin Nagih!recipetineats.com

Bahan-bahan:

  • 1 kg ayam
  • 10 sendok makan kecap manis
  • 2 buah laos yang telah dimemarkan
  • 2 ruas jahe yang telah dimemarkan
  • 2 sendok teh gula pasir
  • 2 sendok makan lada 
  • lada bubuk sesuai selera

Bahan bumbu halus:

  • 30 buah cabai merah
  • 10 buah cabai rawit
  • 8 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 2 butir kemiri
  • 2 sendok makan garam
  • 2 ruas kunyit

2. Baluri ayam dengan jeruk nipis, diamkan

Resep Ayam Semur Bali Pedas yang Menggugah Selera, Bikin Nagih!dirtylaundrykitchen.com

Letakkan ayam di dalam wadah, kemudian berikan perasan jeruk nipis untuk menghilangkan bau amis. Diamkan beberapa menit, kemudian bilas dengan air dan sisihkan. 

Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Telur Dadar Isi Ayam untuk Lauk Harian

3. Blender bumbu halus, kemudian tumis sampai harum

Resep Ayam Semur Bali Pedas yang Menggugah Selera, Bikin Nagih!asianfoodnetwork.com

Masukkan semua bumbu halus ke dalam blender atau cobek, haluskan. Siapkan wajan yang telah diberi sedikit minyak, lalu tambahkan bumbu halus bersama jahe, gula, laos, lada, dan daun salam. Tumis semua bahan sampai mengeluarkan aroma harum. 

4. Masukkan ayam dan air, lalu masak sampai matang

Resep Ayam Semur Bali Pedas yang Menggugah Selera, Bikin Nagih!seriouseats.com

Tambahkan air secukupnya bersama ayam, didihkan. Masak sampai ayam jadi lebih empuk dan bumbu meresap pada dagingnya. Tuang sedikit kecap, kemudian aduk sampai merata. Angkat dan sajikan bersama nasi.

Gampang banget, kan cara membuat dan resep ayam semur bali pedas? Langsung praktik, yuk!

Baca Juga: Resep Membuat Opor Ayam Putih, Gak Perlu Nunggu Lebaran

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya