Resep Martabak Oreo Super Mudah ala Anak Kost, Bahannya Simpel Banget

Gak perlu pakai tepung terigu, lho

Ngomongin soal martabak manis, siapa sih yang bisa menolak kenikmatannya? Sebenarnya gak harus selalu beli di luar, karena kita bisa membuatnya sendiri di rumah.

Resepnya mudah, kok. Chef Bahtiar melalui akun @masakdarurat berbagi resep martabak Oreo yang bisa kamu coba di rumah.

1. Bahan-bahan yang harus disiapkan

Resep Martabak Oreo Super Mudah ala Anak Kost, Bahannya Simpel BangetInstagram.com/martabakgrande

Bahan-bahannya gak banyak kok, cuma ada empat bahan utama dan dua bahan pelengkap saja.

Bahan-bahan:

  • 1 bungkus Oreo
  • 1 butir telur
  • 100 ml susu cair plain
  • 1/2 sdt baking soda
  • mentega secukupnya
  • keju parut secukupnya

2. Cara membuat martabak Oreo

Resep Martabak Oreo Super Mudah ala Anak Kost, Bahannya Simpel Bangetinstagram.com/sf.mekarwangi25

Berikut cara membuatnya:

  1. Masukkan semua bahan ke dalam blender dan haluskan.
  2. Oles loyang dengan mentega supaya adonan tidak lengket saat dimasak.
  3. Setelah semua bahan adonan halus, masukkan ke dalam loyang.
  4. Masak adonan martabak dengan api kecil.
  5. Setelah adonan masak dan sudah muncul lubang-lubang, angkat.
  6. Setelah itu, oles dengan mentega.
  7. Parut keju di atas martabak dan potong-potong sesuai dengan selera.

Baca Juga: Resep Martabak Manis Tipis Isi Cokelat Kacang Keju, Crunchy Banget!

3. Kalau masih bingung, kamu bisa melihat video di bawah ini

Gimana, mudah banget, kan? Yuk, langsung praktik bikin martabak Oreo untuk camilan di rumah.

Baca Juga: Resep Martabak Ubi ala Yummy, Cocok Jadi Camilan Keluarga yang Spesial

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu

Berita Terkini Lainnya