Kemenparekraf akan Bikin Ekosistem MICE di Buleleng

Menurut Sandi Uno, MICE kini jadi andalan pariwisata Bali

Badung, IDN Times – Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia akan memaksimalkan ekosistem MICE (Meetings, Incentives, Conventions, and Exhibitions) yang diselenggarakan di Bali. Rencananya sektor ini akan menjadi andalan pariwisata Bali. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno.

“MICE ini akan jadi andalan. Akan kami siapkan ekosistemnya,” terangnya.

Untuk memaksimalkan pemerataan ekonomi, Sandiaga menyatakan pemerintah telah menyelenggarakan MICE di level kementerian dengan tidak berpusat di wilayah Bali Selatan. Wilayah yang akan dikembangkan untuk menyelenggarakan MICE ini adalah Bali Utara atau Kabupaten Buleleng.

Dari segi angka dan kualitas, wisatawan yang datang ke Bali saat ini meningkat daripada sebelum pandemik. Menurutnya, itu juga bantuan dari kegiatan MICE yang telah berlangsung beberapa kali di Bali seperti G20, ASEAN, World Water Forum, dan sebagainya.

“Saya berterima kasih kepada masyarakat, Parekraf Bali, dan para pimpinan-pimpinannya yang telah empag tahun berjuang sehingga kita ada di titik ini. Astungkara. Bersyukur bahwa Bali memiliki kepulihan yang lebih cepat dari perkiraan 2025,” ungkapnya.

Topik:

  • Irma Yudistirani

Berita Terkini Lainnya